Gila Bola – Maurizio Sarri terang-terangan menyindir Jose Mourinho. Ia menyatakan meraih kemenangan Lazio di laga Derby lebih baik daripada Liga Konferensi Eropa.
Seperti diketahui, kegagalan Lazio di 16 besar Liga Konferensi Eropa lawan AZ Alkmaar langsung membuat Mourinho mengejek rival AS Roma tersebut. Pelatih sepak bola asal Portugal langsung merendahkan sang rival di tengah Giallorossi juga lolos ke babak perempat final Liga Europa.
Rupanya kata-kata Mourinho membuat Lazio bersemangat kalahkan AS Roma di laga Derby ibu kota dalam lanjutan Liga Italia 2022/23. Hasilnya, Si Elang menang 1-0 atas Giallorossi. Maurizio Sarri yang geram usai timnya dinilai payah karena bisa tersingkir dari Liga Konferensi Eropa langsung membalas.
Berikan Sindiran
Selepas pertandingan melawan AS Roma, Maurizio Sarri langsung memberikan ejekan kepada Jose Mourinho. Dikutip dari romapress.net, eks pelatih Napoli mengatakan sayang sekali Lazio tersingkir di pentas Eropa. Namun, ia tegaskan menangkan laga Derby della Capitale lebih bagus untuk para fans.
Maurizio Sarri menjelaskan untuk seorang pelatih sebuah kemenangan telak. Ia juga menyebutkan dengan kemenangan laga Derby di Liga Italia juga membuat banyak suporter bahagia dan ia harapkan bisa menjadi modal untuk menatap laga tersisa Serie A musim ini.
Sekedar informasi, Sarri dalam dua pertemuan saat Lazio ketemu AS Roma di Liga Italia musim 2022/23 berhasil dimenangkan.
Maurizio Sarri
Maurizio Sarri telah memimpin Lazio sejak Juni 2021. Pada musim pertamanya, ia membawa Si Elang finis di peringkat kelima Liga Italia.
Namu musim ini, pelatih sepak bola yang pernah tangani Chelsea sepertinya bisa membawa Lazio finis di empat besar. Artinya, musim depan bisa main di Liga Champions.
Berkat kemenangan atas AS Roma, sekarang posisi mereka ada di urutan kedua klasemen Serie A dan megemas 52 poin. Bahkan kemenangan di laga Derby membuat Giallorossi masih ada di urutan kelima.
Lazio
Setelah jeda internasional, Lazio akan menghadapi Monza dalam lanjutan Liga Italia 2022/23. Duel kedua tim bakal berlangsung di Stadio Brianteo, Minggu (2/4) malam WIB.
Menarik dinantikan apakah pasukan Maurizio Sarri akan finis di empat besar atau tidak di Serie A musim ini.