Gila Bola – Mimpi Juventus amankan jasa Noussair Mazraoui seketika ambyar setelah Bayern Munchen batal melepas fullback asal Maroko itu di bursa transfer musim panas ini.
Juventus belakangan ini memang tengah mencari seorang bek kanan baru dan alami kemunduran dalam perburuan transfer mereka, Noussair Mazraoui, karena pemain Bayern itu tak lagi tersedia untuk ditransfer.
Mazraoui mengalami masa-masa sulit dalam karirnya sejak ia gabung Bayern Munchen pada musim lalu, dan sempat ungkapkan keinginannya tinggalkan Allianz Arena.
Awalnya, Bayern Munchen tampak ingin melepasnya. Namun, menurut laporan Tuttomercatoweb, seperti yang dilansir Juvefc.com, raksasa Bundesliga itu telah menarik Mazraoui dari bursa transfer.
Diungkapkan laporan tersebut, Bayern Munchen saat ini tengah berpotensi kehilangan Benjamin Pavard. Mereka pun putuskan untuk pertahankan Mazraoui guna menjadi bala-bantuan jika Pavard benar-benar tinggalkan klub Bavaria tersebut.
Juventus Gagal Datangkan Bek Kanan Baru
Hal ini tentunya menjadi satu lagi pukulan bagi Juventus, hingga mereka harus mencari pemain lain yang bisa memperkuat skuad mereka di posisi bek kanan.
Meskipun hal ini merupakan sebuah kemunduran, Juve langsung alihkan fokus mereka untuk mengidentifikasi dan mengejar bidikan lainnya guna menambah kekuatan skuad mereka sebelum bursa transfer ditutup.
Sementara dari pihak Bianconeri menyatakan, Mazraoui memang berada dalam radar mereka saat pemain 25 tahun tersebut masih membela Ajax.
Dengan demikian, dia memang menjadi pemain yang sudah lama dipantau Si Nyonya Tua, dan menjadi pukulan besar jika akhirnya, mereka kembali gagal mendatangkannya ke Turin.
Juventus Akui Tak Sempat Lakukan Pendekatan
Meski demikian, pihak Juventus juga mengungkapkan, mereka tak sempat lakukan pendekatan formal kepada Mazraoui sebelum Bayern putuskan tak akan melepasnya di bursa transfer musim panas ini.
“Jika kami barangkali melakukannya, kami mungkin sudah mengamankan kesepakatannya sebelum dia ditarik dari bursa transfer. Ini harus menjadi pelajaran bagi kami, kami harus beraksi cepat untuk amankan pemain incaran kami sekarang,” demikian pernyataan Juventus dalam situs resmi fans Juve tersebut.
Bayern Munchen Tawarkan Mazraoui ke Juve
Sebelumnya diberitakan, Juventus telah ditawari Bayern Munchen untuk merekrut Mazraoui jelang dibukanya bursa transfer musim panas.
Ia sebelumnya harus menepi karena masalah jantung usai Piala Dunia Qatar dan, setelah tunjukkan keinginan untuk lebih sering bermain, dia pun dapatkan waktu bermain lebih banyak dalam laga-laga yang digelar Rekordmeister saat ini.
Namun, hal itu tampaknya tidak cukup. Pasalnya, agen bek berusia 25 tahun itu malah menawarkan Mazraoui beberapa klub papan atas, di antaranya Juventus. Bianconeri kemudian menjadi klub terbaru dalam mengincar jasa Mazraoui musim panas ini.