Prediksi AS Roma vs Udinese, Tekad Giallorossi Terus Pertahanankan Posisi Tiga Besar

Gila BolaAS Roma akan berusaha mempertahankan posisi mereka di tiga besar klasemen saat menjamu Udinese di laga lanjutan Serie A pada Senin (17/4) dini hari WIB di stadion Olimpico.

Kemarahan memuncak pada pelatih Jose Mourinho setelah kapten timnya Lorenzo Pellegrini melewatkan peluang penalti di menit ke-43 untuk membuat gelandang serang tersebut kemudian ditarik keluar di masa jeda untuk digantikan Giorgino Wijnaldum selama pertandingan pertengahan pekan mereka di Liga Europa.

Namun pergantian itu malah terbukti buruk saat tim ibukota Italia kemudian kebobolan gol Mats Wieffer, dengan gol itu akhirnya terbukti menjadi gol tunggal pembeda pertandingan untuk membuat tuan rumah Feyenoord meraih kemenangan tipis 1-0 atas tamu mereka dan membalaskan kekalahan mereka di Final Liga konferensi Eropa pada tahun lalu.

Di kompetisi domestik, sementara itu, AS Roma datang ke pertandingan ini setelah meraih dua kemenangan beruntun atas Sampdoria dan Torino untuk membuat mereka sekarang berada di peringkat ketiga klasemen dengan 53 poin dari 29 pertandingan.

Udinese, sementara itu, selamat dari kekalahan di kandang melawan tamu mereka Monza saat Beto Betuncal mencetak gol penyeimbang di masa injury time babak kedua melalui eksekusi penalti untuk membuat kedua tim akhirnya bermain imbang dengan skor 2-2 di stadion Friulli,

Hasil itu membuat pasukan Andrea Sottil saat ini duduk di peringkat ke-10 klasemen dengan 39 poin dari 29 pertandingan setelah menang sembilan kali, imbang 12 kali dan kalah dalam delapan kesempatan.

Berita Tim AS Roma

Paulo Dybala, Tammy Abraham dan Ola Solbakken akan absen untuk pertandingan akhir pekan ini karena cedera otot dan bahu. Rick Karsdorp juga tidak tersedia.

Tanpa mereka, Jose Mourinho bisa mengandalkan duet Andrea Belotti dan Stephan El Shaarawy di lini depan dengan kapten Lorenzo Pellegrini bermain sebagai gelandang No.10.

Leonardo Spinazzola dan Nicola Zalewski akan bermain di kedua sisi bek sayap menyerang, sementara Bryan Cristante dan Georginio Wijnaldum akan bertanggung jawab untuk memenangi bola di lini tengah.

Berita Tim Udinese

Penyerang Spanyol Gerard Deulofeu masih akan terus absen bagi Udinese karena cedera, sementara Enzo Ebosse juga masih belum tersedia bagi tim tamu.

Roberto Pereyra bersaing dengan Isaac Success untuk berduet dengan Beto di lini depan pada perjalanan tandang mereka ke ibukota, dengan nama pertama yang kemungkinan besar dipilih.

Lima gelandang akan berusaha untuk memenangkan duel di lini tengah, dengan Lazar Samardzic dan Sandi Lovric fokus pada serangan, Walace membantu tiga bek sejajar, sedangkan Kingsley Ehizibue dan Destiny Udogie di kedua sisi sayap.

Prediksi

AS Roma memiliki sejarah pertemuan yang sangat bagus melawan tamu mereka ini setelah memenangkan delapan dari sembilan pertandingan kandang terbaru mereka melawan Udinese di semua kompetisi.

Terlepas dari kekalahan mereka di pertengahan pekan di Liga Europa, AS Roma akan mengejar hattrick kemenangan di pertandingan ini setelah sebelumnya mengalahkan Torino dan Sampdoria dan akan semakin termotivasi saat mereka sekarang berada di peringkat ketiga klasemen dan punya peluang bagus untuk akhirnya lolos ke Liga Champions setelah absen selama bertahun-tahun.

Namun rekor tandang Udinese tidak benar-benar buruk buruk di tim ini saat mereka berhasil meraih dua kemenangan dari enam pertandingan tandang terbaru mereka dengan hanya menelan dua kekalahan selama periode tersebut saat melawan Torino dan Inter Milan. Ini bukan laga yang mudah bagi Roma, meski mereka tetap favorit untuk menang.

Prediksi Skor : AS Roma 1-0 Udinese

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!