Site icon Gilabola.com

Gregor Kobel Puji Performa Borussia Dortmund Lawan Union Berlin

Gregor Kobel Puji Perfoma Borussia Dortmund Lawan Union Berlin

Gila Bola – Gregor Kobel memuji penampilan babak kedua Borussia Dortmund usai menang comeback atas Union Berlin, Sabtu (7/10). Die Borussen berhasil menang 4-2 di lanjutan Liga Jerman.

Tampil di Signal Iduna Park, Borussia Dortmund tertinggal 2-1 di babak pertama. Tim kuning hitam mencetak gol lebih dulu dari Niclas Fullkrug saat laga baru berjalan tujuh menit.

Namun Union Berlin berhasil merespons dua gol masing-masing dari Robin Gosens dan Leonardo Bonucci. Tapi usai pelatih Edin Terzic mengubah permainan tim di ruang ganti, Borussia Dortmund langsung tancap gas. Klub papan atas Liga Jerman mencetak gol dari Nico Schlotterbeck, Julian Brandt, dan Julian Ryerson.

Usai Dortmund menang comeback, Gregor Kobel yang mengawal mistar gawang dalam pertandingan kontra Union Berlin terkesan dengan perjuangan timnya.

Reaksi Gregor Kobel 

Dikutip dari bulinews, Gregor Kobel mengatakan Borussia Dortmund memainkan laga yang super di babak kedua Liga Jerman kontra Union Berlin. Pemain sepakbola asal Swiss menyebutkan pelatih Edin Terzic melakukan perubahan yang tepat di ruang ganti saat turun minum.

Menurut Gregor Kobel, adanya perubahan dari pelatih membuat Borussia Dortmund bisa menampilkan permainan terbaik lawan Union Berlin.

Lebih lanjut, pemain sepakbola berusia 25 tahun menyatakan atmosfer stadion juga memberikan semangat bertanding untuk pemain Borussia Dortmund. Menurut Gregor Kobel, para fans telah memberikan dorongan yang besar untuk laga Liga Jerman ini.

Klasemen Liga Jerman Memanas

Kemenangan Borussia Dorrtmund atas Union Berlin membuat tim kuning hitam ada di posisi kedua klasemen Liga Jerman. Gregor Kobel dan kolega mengemas 17 poin dan teraut satu angka dengan pemuncak klasemen VFB Stuttgart.

Bayern Munchen saat ini terlempar dari emat besar Liga Jerman. Die Roten sekarang ada di posisi kelima dan baru akan bertanding kontra Freiburg, Minggu (8/10) malam WIB.

Jika menang, maka Bayern Munchen bisa naik posisi ketiga dan membuat poin mereka sama seperti Borussia Dortmund.

 Laga Selanjutnya

Borussia Dortmund baru akan kembali bertanding di Bundesliga pada 21 Oktober mendatang. Gregor Kobel dan kolega akan melawan Werder Bremen di Signal Iduna Park.

Menarik dinantikan apakah tren positif Borussia Dortmund bisa berlanjut atau tidak. Jika menang lagi, Bayern Munchen dan VFB Stuttgart bakal ketar-ketir.

Exit mobile version