Kepindahan Harry Kane Makin Dekat? Bayern Munchen Ajukan Tawaran Baru 1,7 Trilyun

Gila BolaBayern Munchen telah mengajukan tawaran terbaru untuk mengontrak Harry Kane dengan tawaran yang diperbarui mencapai lebih dari 100 Juta Euro, atau sekitar Rp 1,66 Trilyun, menurut laporan.

Tawaran itu sudah termasuk bonus dengan raksasa Bavaria ingin secepat mungkin mendapatkan jawaban dari Tottenham Hotspur atas tawaran transfer mereka untuk striker internasional Inggris.

Florian Plettenberg memberitakan bahwa Bayern Munchen tidak memberikan tengat waktu kepada Spurs untuk memberikan jawaban atas tawaran mereka, tapi diharapkan itu akan datang dengan segera.

Jurnalis Sky Sports Jerman itu juga mengungkapkan bahwa hubungan petinggi raksasa Bavaria dengan ketua Tottenham Hotspur Daniel Levy berjalan sangat baik dan saling menghormati.

Sejauh ini belum ada jawaban dari pihak Spurs untuk tawaran baru Bayern Munchen dengan tim London Barat tampaknya perlu mempertimbangkan banyak hal sebelum memberikan jawaban.

Tottenham Hotspur berada dalam dilema besar atas masa depan Harry Kane karena kontrak penyerang internasional Inggris itu akan berakhir tahun depan dan klub berisiko kehilangan secara bebas transfer.

Selain itu laporan juga menyebut bahwa striker berusia 30 tahun itu sudah memiliki kesepakatan pribadi dengan Bayern Munchen untuk kepindahannya ke Allianz Arena sehingga ini bisa memberikan tekanan bagi Spurs.

Bagaimanapun, keputusan harus dibuat oleh Tottenham Hotspur dengan mereka kemungkinan akan berdiskusi dengan Harry Kane sebelum jawaban dibuat atas tawaran Bayern Munchen.

Jika penyerang internasional Inggris itu tidak menunjukkan indikasi untuk memperbarui kontrak, ada kemungkinan bahwa Spurs akhirnya harus menerima tawaran yang diajukan juara Bundesliga.

Harry Kane telah menjadi wajah Tottenham Hotspur selama bertahun-tahun, tapi sementara dia dianggap sebagai salah satu No.9 terbaik di era ini dan bahkan menjadi top skor sepanjang masa klub, tapi pihak The Lily Whites sejauh ini tidak mampu mengimbangi ambisi penyerang mereka.

Hingga usia 30 tahun, top skor kedua sepanjang masa Premier League (setelah Alan Shearer) itu belum pernah memenangkan satu pun trofi kompetitif, yang membuatnya banyak disebut-sebut ingin hengkang.

Pindah ke Bayern Munchen tentu saja akan memberikan garansi besar untuk mulai mengumpulkan trofi mengingat betapa kuat dominasi raksasa Bavaria di Liga Jerman, termasuk juara Bundesliga 11 kali beruntun saat ini.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!