Arsenal Pertimbangkan Transfer Penyerang Barcelona, Hanya 12 Bulan Usai Pindah dari City

Striker Ferran Torres bisa keluar dari Barcelona setelah hanya 12 bulan saat Mikel Arteta meminatinya sebagai pengganti potensial untuk Gabriel Jesus.

Gila Bola – Manajer Mikel Arteta tampaknya lebih menyukai untuk bekerja sama dengan para pemain yang sudah dikenalnya dengan baik saat dia sekarang tengah bekerja untuk mencari striker baru guna didatangkan ke Arsenal.

Memang The Gunners sedang membutuhkan penyerang sentral baru usai cederanya Gabriel Jesus, yang diperkirakan bisa absen hingga tiga bulan dan ini akan memberi pukulan besar bagi harapan gelar raksasa London Utara.

Sementara mereka telah dikaitkan dengan sejumlah nama untuk didatangkan ke Stadion Emirates seperti Memphis Depay hingga Goncalo Ramos, sekarang Mikel Arteta punya nama barun untuk didatangkan ke skuadnya, yaitu Ferran Torres.

Baru Setahun di Barcelona

Sebenarnya Ferran Torres belum lama bergabung dengan Barcelona saat dia baru dikontrak dari Manchester City di jendela transfer Januari 2022 lalu dalam kesepakatan transfer yang mencapai hampir Rp 1 Trilyun.

Dia langsung menyumbang empat gol dan empat assist dalam 18 penampilannya di La Liga di musim debutnya, selain menyumbang dua gol dan dua assist dalam enam laga di Liga Europa.

Namun dengan Xavi Hernandez sekarang lebih menyukai opsi Ousmane Dembele, Robert Lewandowsksi, dan Raphinha di depan, selain masih ada Ansu Fati, Arsenal akan berharap bahwa Ferran Torres bisa tersedia di pasar transfer Januari 2023.

Usaha Kedua Arteta

Sebenarnya Mikel Arteta sudah berminat untuk membawa Ferran Torres ke Arsenal pada awal tahun ini, sebelum penyerang timnas Spanyol itu kemudian memilih untuk pindah ke Barcelona.

Sekarang, menurut berita yang diungkap Fichajes, penyerang berusia 22 tahun bisa kembali ke Premier League bersama The Gunners usai dia tampaknya semakin memiliki situasi yang sulit untuk waktunya di Camp Nou.

Raksasa La Liga juga dikabarkan siap untuk membiarkan Ferran Torres pergi hanya satu tahun dalam kontrak lima tahunnya dengan manajer Xavi Hernandez tidak terkesan dengan kinerja penyerang Spanyol itu di klub.

Peminat Potensial

Bagaimanapun, Barcelona mungkin akan menyadari bahwa mereka akan sulit untuk mendapatkan uang ganti transfer yang setara dengan yang mereka bayarkan ke Manchester City untuk Ferran Torres senilai Rp 1 Trilyun.

Bagaimanapun, penyerang berusia 22 tahun termasuk di antara para pemain yang bisa dilego raksasa Catalan untuk mendanai pembangunan lebih lanjut di skuad mereka di Camp Nou.

Selain Arsenal, beberapa klub top Eropa juga memantau situasis Ferran Torres di Barcelona dengan juara Serie A AC Milan dan klub Premier League Tottenham Hotspur juga tertarik pada pemain timnas Spanyol tersebut.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!