Gila Bola – Fans Manchester United sudah lama muak dengan pemilik klub saat ini, keluarga Glazer, dan sudah bertahun-tahun melayangkan protes dan meminta taipan Amerika itu untuk menjual klub.
Kabar baik kemudian datang pada November lalu ketika mereka mengumumkan rencana penjualan klub, dan fans The Red Devils makin antusias karena banyaknya peminat untuk menjadi pemilik baru di Old Trafford.
Terutama karena di antara peminat itu ada pengusaha Qatar Sheikh Jassim bin Hamad bin Jaber Al Thani yang juga tertarik untuk membeli Manchester United dan sudah melayangkan tawaran resmi, dengan mereka sangat didambakan fans untuk menjadi pengganti kelurga Glazer.
Bisa Batal Dijual
Sayangnya sekarang ada kemungkinan ini bisa menjadi berita buruk karena keluarga Glazer masih mungkin untuk bertahan sebagai pemilik Manchester United di tahun-tahun mendatang.
Mereka memang membuka diri untuk mendengarkan tawaran dari pihak yang berkepentingan dan bersemangat untuk menunjukkan bahwa investasi baru di klub akan disambut baik seperti pergantian kepemilikan sepenuhnya.
Namun sekarang ada kemungkinan bahwa Manchester United bisa batal dijual saat ESPN memberitakan bahwa hedge fund asal Amerika Serikat yakni Elliott Management siap memompa dana ke klub tanpa mengambil kepemilikan atas mereka.
Dua Opsi Bagi Glazer
Pihak hedge fund asal Amerika Serikat Elliott Management tersebut juga pernah membiayai mantan pemilik AC Milan Li Yonghon, dengan mereka memiliki proposal untuk kemungkinan pembiayaan bagi Manchester United, bukan tawaran untuk membeli klub.
Tentu saja dengan potensi masuknya dukungan dana tersebut bisa membuat keluarga Glazer tetap bertahan di Old Trafford, sementara klub juga bisa mendapatkan anggaran untuk berinvestasi pada skuad dan klub.
Jadi keluarga Glazer sekarang akan memiliki dua opsi, menerima tawaran dari orang terkaya Inggris, Sir Jim Ratcliffe dan penguasaha Qatar Sheikh Jassim Bin Hamad Al Thani, atau mempertahankan klub dan menerima masuknya dukungan dana dari luar tanpa hak kepemilikan.
Kekhawatiran Gary Neville
Mantan kapten Manchester United, Gary Neville, sementara itu, mengaku bahwa dia khawatir keluarga Glazer akan masih terus bertahan di klub sebagai pemegang saham tertinggi.
Legenda yang sekarang bekerja sebagai pundit di Sky Sports itu khawatir bahwa alih-alih menjual klub secara penuh, taipan asal Amerika Serikat itu bisa hanya menjual sebagian dan tetap mempertahankan mayoritas saham.
Gary Neville mengatakan, “Seluruh penekanan dari para fansadalah ini harus menjadi akhir dari kepemilikan Glazer. Mereka kehabisan uang dan tidak berinvestasi di stadion. Fans menginginkan stadion baru, apakah itu Old Trafford yang direnovasi atau yang baru dibangun kembali. Proyek olahraga yang mereka gagal dalam sepuluh tahun terakhir.”