Site icon Gilabola.com

Alex Telles Jelaskan Rasanya Debut untuk Timnas Brasil di Piala Dunia 2022

Timnas Brasil, Alex Telles

Penantian Alex Telles main di Piala Dunia dengan timnas Brasil tercapai. Sang pemain sangat bahagia sekali. 

Gila BolaAlex Telles akhirnya merasakan bermain di Piala Dunia 2022 bersama timnas Brasil. Bek kiri ini pun tidak lupa untuk membagikan pengalaman pertamanya tersebut.

Sebelum berangkat ke Qatar, Tite telah mengumumkan 26 nama yang akan dia boyong untuk berlaga di Piala Dunia. Ada sejumlah kejutan di mana Gabriel Martinelli dan Gabriel Jesus yang performanya bagus bersama Arsenal dibawa.

Kejutan lainnya adalah Tite memanggil Alex Telles. Padahal penampilannya bersama Sevilla kurang begitu memuaskan. Terbukti, Los Palanganas masih berada di papan bawah La Liga. Selain itu, baru 7 kali sebagai starter sejauh di musim 2022/23. Namun sang pelatih sepertinya punya penilaian yang berbeda.

Alex Telles Debut Tanpa Pemanasan yang Lama

Meski sudah diboyong ke Piala Dunia 2022, tetapi sang pemain harus bersabar untuk menunggu menit bermainnya. Seperti diketahui, untuk pilihan utama bek kiri timnas Brasil menjadi milik Alex Sandro dan ketika lawan Serbia yang berakhir kemenangan 2-0 Alex telles cuma memanaskan bangku cadangan.

Sementara di pertandingan kedua Grup G Piala Dunia, timnas sepak bola Brasil menghadapi Swiss pada hari Senin (29/11) malam WIB. Menghadapi La Nati tim polesan Tite kesulitan menjebol gawang Yann Sommer. Tapi gol kemenangan akhirnya tiba di mana dicetak oleh Casemiro. Usai pemain Manchester United bikin gol, beberapa menit berselang Telles diminta untuk main oleh tim kepelatihan dan dia masuk gantikan Sandro.

Dikutip dari Tribalfootball, Alex Telles mengatakan ketika dia disuruh untuk main dia langsung siap dan fokus. Tapi dia akui jika belum pemanasan yang lama. Namun dia bilang karena ini adalah Piala Dunia pertamanya jadi harus siap. Dengan demikian, bisa bermain untuk timnas Brasil di turnamen akbar sepak bola pengalaman yang luar biasa.

Girang Meski Cuma Sebentar

Mendapatkan menit yang banyak adalah keinginan semua pemain sepak bola. Apalagi di turnamen seperti Piala Dunia yang berlangsung di Qatar. Tapi Alex Telles dalam debutnya bersama timnas Brasil melawan Swiss cuma sebentar.

Telles sendiri masuk di menit ke-86 menggantikan Alex Sandro. Sedangkan laga kedua tim yang berlangsung di Stadium 974 tidak banyak pelanggaran yang terjadi di babak kedua. Alhasil, pemain yang dipinjamkan Manchester United ke Sevilla cuma bisa main 4 menit saja. Meski cuma sebentar, tetapi dia tegaskan senangnya bukan main.

Timnas Brasil Bukan Soal Neymar Lagi 

Sementara itu, dengan absennya Neymar di laga kedua usai mengalami cedera di partai pembuka lawan Serbia membuat fans khawatir tanpa bintang PSG akan mempengaruhi permainan Selecao di Piala Dunia. Apalagi lawan yang dihadapi timnas sepak bola Swiss, yang mana di edisi sebelumnya mampu menyulitkan tim samba.

Dan Alex Telles bahagia karena timnas Brasil bisa membuktikan tanpa Neymar tetap bisa meraih kemenangan di Piala Dunia. Dia menjelaskan jika Tite dan staf sudah mempersiapkan semuanya kemungkinan-kemungkinan yang buruk di Qatar seperti absennya eks Barcelona.

Sementara itu, debut pertamanya bersama Selecao senior pada 2019 dan kini pemain berusia 29 tahun sudah membukukan 8 caps internasional.

Exit mobile version