Gokil, Osasuna Panaskan Persaingan Tiket Eropa!

Gila BolaLiga Spanyol 2022/23 menjelang akhir musim semakin seru. Osasuna menjaga asa untuk bermain di Eropa musim depan. Kepastian itu usai menang atas Athletic Bilbao.

Osasuna melawan Athletic Bilbao di pekan ke-36 Liga Spanyol, Jumat (26/5) dini hari WIB. Bermain di Estadio El Sadar, babak pertama berakhir imbang tanpa gol.

Namun di babak kedua, Osasuna berhasil menjebol gawang Bilbao masing-masing lewat Ante Budimir dan Lucas Torro. Tuan rumah mempertahankan keunggulan 2-0 hingga laga usai.

Berkat kemenangan tersebut, mereka ada posisi ketujuh Liga Spanyol mengemas 50 poin di mana menempati zona Liga Konferensi Eropa. Di sisi lain, mereka masih akan bersaing dengan Athletic Bilbao, Girona, dan Sevilla. Hal ini karena jarak poin mereka sangat berdekatan di klasemen.

Pelatih Athletic Bilbao Mulai Pasrah

Setelah Bilbao menelan kekalahan, Ernesto Valverde mengakui kekalahan dari Osasuna merupakan pukulan bagi timnya karena bisa gagal bermain di Eropa musim depan.

Dikutip dari tribalfootball, Ernesto Valverde mengatakan laga melawan Osasuna krusial. Ia menyebutkan sekarang semuanya ada tim tangan timnya setelah lawannya dapat keuntungan Eropa.

Valverde pun mulai pasrah di mana menyebut kekalahan dari Osasuna menyakitkan dan membuat Athletic Bilbao mundur selangkah.

Osasuna 

Tim berjuluk Los Rojillos di musim 2022/23 memang tampil oke. Buktinya, mereka berhasil melaju ke final Copa del Rey walaupun di laga final kalah 2-1 dari Real Madrid.

Osasuna sendiri finis erbaiknya di Liga Spanyol pada musim 2005/2006. Sejak kembali promosi pada musim 2018/2019 dalam tiga musim terakhir selalu finis di papan tengah.

Jadi, jika Jagoba Arrasate bisa membawa Osasuna berkaga di Liga Konferensi Eropa bakal mengukir rekor baru. Pasalnya sang pelatih yang juga mengantarkan tim promosi.

Masih Bisa Mentas di Liga Europa

Jika melihat peluangnya, Osasuna memang berpotensi besar akan berlaga di Liga Konferensi Eropa musim depan.

Namun dengan kompetisi Liga Spanyol masih menyisakan 2 laga tersisa, Los Rojillos punya kans mentas di Liga Europa andai menyapu bersih dua laga. Sebab, dengan Real Betis di posisi keenam juga beda enam angka saja. Dengan catatan Beticos juga harus menelan dua kekalahan beruntun.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!