Site icon Gilabola.com

Melempem, Atletico Madrid Bakal Jual Striker Asal Brasil

Melempem, Atletico Madrid Bakal Jual Striker Asal Brasil

Gila Bola – Salah beli striker, Atletico Madrid akan cepat-cepat jual sang pemain di awal tahun 2023 mendatang.

Kesabaran Atletico Madrid sudah habis pada Matheus Cunha. Sang striker bakal dilepas oleh klub Liga Spanyol di bursa transfer berikutnya.

Cunha diboyong Los Rojiblancos pada musim panas 2021 dari Hertha Berlin. Kedatangan pesepak bola asal Brasil diharapkan mampu bisa bikin banyak gol dan membantu tim meraih hasil yang positif.

Tapi Matheus Cunha belum bisa menampilkan permainan terbaiknya. Pada musim pertamanya, dia cuma bisa mencetak 6 gol di Liga Spanyol dan 6 assist untuk Atletico Madrid dalam 29 penampilan.

Di musim keduanya, pesepak bola berusia 23 tahun lebih buruk. Di musim 2022/23 Liga Spanyol, dia sama sekali belum bikin gol dalam 11 pertandingan. Cuma 2 assist yang sejuah ini dia berikan. Di Liga Champions, tak ada gol maupun assist dalam 5 laga.

Dengan tersingkirnya Atletico di Liga Champions, penjualan akan dilakukan oleh Los Rojiblancos. Diberitakan oleh Marca, Matheus Cunha adalah pesepak bola yang akan masuk daftar jual Diego Simeone.

Laporan tersebut menjelaskan jika sang pemain akan dijual pada bursa transfer Januari 2023. Sekedar informasi, dia adalah salah satu penyerang yang sempat masuk dalam bidikan Manchester United di awal musim lalu.

Matheus Cunha sebetulnya pembelian yang dipaksakan oleh kubu Atletico Madrid. Pasalnya, pada musim terakhirnya di Liga Jerman sang striker juga cuma mengemas 7 gol dan 5 assist untuk Hertha Berlin.

Striker seret gol juga sebenarnya masih terikat kontrak dengan klub Liga Spanyol sampai Juni 2026 mendatang. Namun tantangannya adalah apakah sekarang ada pelamar yang berani menggelontorkan dana besar. Pasalnya, Los Rojiblancos mengharapkan dari hasil penjualan bisa mendapatkan 30 juta euro atau setara Rp 485 miliar.

Exit mobile version