Site icon Gilabola.com

Real Madrid Tak Berencana Cari Pengganti Dani Carvajal

Dani Carvajal absen membela Real Madrid musim ini akibat cedera

Gilabola.comReal Madrid tak berencana merekrut pengganti Dani Carvajal yang tengah cedera, dan percaya penuh pada pemain yang ada.

Sejak Dani Carvajal harus menutup musim ini lebih cepat akibat cedera ACL akhir pekan lalu, rumor mengenai kemungkinan Madrid datangkan penggantinya di bursa transfer bulan Januari semakin mengemuka.

Memang, Los Blancos kemungkinan akan datangkan pemain baru di bursa tersebut. Namun, bukan cuma seorang bek kanan, melainkan juga seorang bek tengah yang baru.

Nama bintang Liverpool, Trent Alexander-Arnold, kembali mengemuka sebagai target klub raksasa Spanyol tersebut.

Real Madrid Tak Berencana Memperkuat Timnya

Meski begitu, Madrid saat ini tak berencana menjelajahi bursa transfer untuk datangkan pengganti darurat untuk Carvajal. Demikian ungkap beberapa sumber tepercaya di klub tersebut kepada AS.

Los Blancos sangat percaya pada kemampuan Lucas Vazquez, dan ini dibuktikan dengan perpanjangan kontraknya di musim panas lalu.

Mantan winger itu mengubah posisinya ke posisi bek kanan – atas kemauannya sendiri, dan sangat menikmati permainannya di posisi tersebut pada musim 2023/24. Di musim itu pula, Vazquez berhasil mencetak tiga gol dan delapan assist dalam 1.784 menit waktu bermainnya.

Vazquez Sudah Bermain di Posisi Bek Kanan Madrid Sejak Musim 2020/21

Vazquez sebelumnya juga sudah mengisi posisi ini dengan efektif, dan 34 kali menjadi starter – dari 35 pertandingan selama musim 2020/21, ketika Carvajal juga tengah dibekap cedera.

Sekarang, Vazquez akan kembali diminta bermain sebagai bek kanan utama, di mana hal ini juga didukung oleh penampilan dan kepemimpinannya di lapangan.

Selain itu, Madrid saat ini juga tak sedang jajaki kemungkinan datangkan bek tengah baru di tengah musim. Saat ini, fokus El Real tetap pada perekrutan strategis ketimbang lakukan perbaikan langsung.

Real Madrid Tetap Berkomitmen pada Strategi Jangka Panjang

Madrid tak bereaksi terhadap tanda bahaya, tapi berusaha patuhi peta yang sudah ditetapkan dengan baik. Mereka tetap bersikeras lakukan akuisisi dengan cermat dibandingkan menerima opsi yang tersedia.

Singkat cerita, walau situasinya bisa berubah, tak ada kepentingan langsung bagi klub untuk melongok bursa transfer musim dingin.

Walau cedera yang dialami Carvajal hadirkan tantangan, tapi Madrid tetap memegang komitmen strategi jangka panjang mereka dan percaya pada skuad yang ada – termasuk Vazquez, untuk terus melangkah maju ketika Carvajal harus mendekam di ruang perawatan.

Exit mobile version