Gila Bola – Kendati sudah menghabiskan duit sekitar Rp 2,7 Trilyun untuk mengontrak lima pemain baru sejauh ini, presiden Barcelona Joan Laporta menolak untuk mengesampingkan transfer lebih lanjut di skuadnya di jendela transfer musim panas ini, seperti yang diberitakan DAZN.
Sementara Franck Kessie (AC Milan) dan Andreas Christensen (Chelsea) tiba dengan status bebas transfer, raksasa Catalan menghabiskan biaya mencapai Rp 2,7 Trilyun untuk pembelian tiga pemain lainnya selama bisnis transfer yang sibuk di Camp Nou.
Mereka mengontrak penyerang sayap Brasil Raphinha dari Leeds United senilai Rp 1 Trilyun, membeli striker Polandia Robert Lewandowski seharga Rp 782 Milyar dan membayar mahal Rp 869 Milyar ke Sevilla untuk mendapatkan Jules Kounde.
Barcelona memang kesulitan untuk mendaftarkan lima pemain baru mereka meski akhirnya empat di antara mereka berhasil didaftarkan setelah mengaktifkan tuas ekonomi ketiga senilai Rp 1,5 Trilyun dengan penjualan 24,5 persen saham Barca Studios kepada Orpheus Media.
Klub masih perlu membebaskan lebih banyak tagihan upahnya dengan menjual pemain untuk mendaftarkan bek Jules Kounde, dengan Frenkie de Jong di antara pemain yang diharapkan bisa dilepas selain beberapa nama lain seperti rekannya sesama Belanda Memphis Depay.
Tapi terlepas dari masalah ekonomi klub itu, Joan Laporta menegaskan bahwa transfer Barca masih bisa berlanjut di musim panas ini, mengatakan kepada DAZN, “Transfer keluar masih sedang dikerjakan. Masih ada waktu untuk menyelesaikan beberapa transfer baru lagi ke dalam tim.”
Barcelona sebenarnya juga sudah melepas sangat banyak pemain di musim panas ini, termasuk membiarkan para pemain seperti Oscar Mingueza, Neto, dan Riqui Puig pergi secara bebas transfer tapi diharapkan akan ada lebih banyak transfer keluar dari Camp Nou.