Alasan Kuat Jesse Lingard Pilih Nottingham Forest Sebagai Klub Baru

Gila Bola – Bergabungnya Jesse Lingard ke Nottingham Forest sangat mengejutkan pecinta sepak bola. Namun, rupanya dia memiliki alasan khusus lebih memilih gabung dengan tim promosi Liga Inggris tersebut.

Nottingham Forest merupakan klub yang statusnya tim promosi. Kembalinya ke Liga Inggris untuk pertama kalinya sejak musim 1998/1999. Dengan berlaganya di kasta tertinggi sepak bola Inggris langsung disambut sukacita oleh puluhan ribu fans mereka.

Tak ayal, tim berjulukan The Tricky Trees langsung bergerak cepat di bursa transfer musim panas. Beberapa pemain diberitakan akan bergabung ke City Ground. Tapi yang mengejutkan adalah bergabungnya Jesse Lingard.

Bagaimana tidak, dia salah satu nama besar di Manchester United. Memang karier sepak bola di raksasa Liga Inggris tak berjalan mulus. Akan tetapi, pemain yang bersinar di West Ham dengan status pinjaman sebetulnya mendapatkan tawaran yang lebih baik. Dari berita yang beredar, bahwa ada minat dari luar negeri.

Sesama klub Liga Inggris seperti Everton diberitakan ingin memboyongnya, sementara West Ham juga berminat membawanya kembali secara permanen. Tetapi sayangnya, semua ditolak dan tentu berita yang kurang menyenangkan untuk para pelamar.

Usai resmi bergabung dengan status bebas transfer dan meneken kontrak satu tahun, Jesse Lingard pun akhirnya buka suara mengapa memilih berkarier di Nottingham Forest.

Bicara kepada BBC Radio 5 Live, Lingard mengatakan jika pilih uang yang banyak ia bisa berkarier di luar negeri. Akan tetapi, dia lebih senang tetap bertahan di Liga Inggris.

Sementara soal keputusannya bergabung ke Nottingham Forest semua karena keseriusan yang dilakukan klub. Jesse Lingard terkesan karena pemilik klub langsung mendatanganinya ke rumah. Menurutnya, pemilik klub sampai pelatih sangat baik pada dirinya.

Lingard bilang mereka semua menunjukkan betapa besar inginkan dia berada di Nottingham Forest. Oleh sebab itu, dia mudah juga untuk setuju gabung ke klub promosi Liga Inggris di musim panas ini. Alasan lainnya mau gabung karena proyek yang dibangun sangat bagus dan sampai membuatnya merasakan getaran positif di sekitar klub.

Sementara itu, pesepak bola berusia 29 tahun juga berharap gabung ke Nottingham Forest membuka jalan untuknya masuk dalam skuad timnas Inggris asuhan Gareth Southgate di Piala Dunia 2022 Qatar.

Yuk join Channel Whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan informasi bola terkini! Klik di sini untuk bergabung!