Arsenal Selangkah Lagi Dapatkan Jurrien Timber

Gila Bola Arsenal tidak main-main untuk mendatangkan Jurrien Timber. Klub Liga Inggris dikabarkan telah mengajukan penawaran yang kedua ke Ajax Amsterdam.

Diketahui, The Gunners memang sedang membutuhkan tambahan di lini pertahanan dan mereka bergerak di bursa transfer musim panas. Hal ini tak lepas bek yang ada dinilai belum sepenuhnya oke.

Sementara Arsenal terus dikaitkan dengan sejumlah nama belakangan ini. Namun satu nama yang paling santer dibeirtakan adalah Jurrien Timber. Meski sempat tawarannya ditolak oleh rakssa Liga Belanda, tetapi klub sepak bola asal London Utara tak menyerah.

Capai Kesepakatan

Arsenal sendiri awalnya mengajukan tawaran sebesar 30 juta pounds. Sejak saat itu, klub papan atas Liga Inggris juga telah mencapai kesepakatan pribadi dengan Jurrien Timber.

Namun diberitakan Daily Mail, bahwa rival abadi Tottenham Hotspur telah mengajukan penawaran yang kedua di mana sebesar 41,5 juta pounds atau setara Rp 793 miliar untuk mendatangkan Timber di bursa transfer musim panas ini.

Ajax Amsterdam sendiri ingin melepas Jurrien Timber sebesar 50 juta pounds., tetapi dalam laporan itu dijelaskan raksasa Liga Belanda mempertimbangkannya. Artinya, mereka bersedia dengan tawaran kedua dari Arsenal. Kemudian Jurrien Timber diberitakan juga akan dikontrak sampai 2028 mendatang.

Jurrien Timber

Pemain sepak bola berusia 22 tahun pada musim 2022/23 bermain dalam 47 pertandingan di semua ajang untuk Ajax Amsterdam. Kemudian mengemas 2 gol plus catatkan 2 assist.

Kontrak Jurrien Timber sebetulnya baru akan habis pada Juni 2025 mendatang. Namun dengan kesepakatan yang sudah tercapai, maka ia akan berkarier di Liga Inggris bersama Arsenal pada bursa transfer musim panas ini.

Sementara transfermark menyebutkan kepindahan Jurrien Timber telah mencapai 72 persen. Artinya, The Gunners akan segera mengamakan jasa sang bek dari Ajax.

Arsenal

Bagi Arsenal mendatangkan Jurrien Timber akan menguntungkan karena dia tak hanya bermain sebagai bek tengah saja. Namun ia bisa ditempatkan sebagai bek kanan.

Jika berhasil diboyong, Jurrien Timber akan menjadi rekrutan pertma Arsenal di bursa transfer musim panas ini di bawah asuhan Mikel Arteta.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!