Gila Bola – Aston Villa tidak main-main dengan di bursa transfer musim panas 2023. Klub Liga Inggris terus berupaya mengamankan Pau Torres dari Villarreal.
Pau Torres dalam beberapa musim terakhir namanya selalu dikaitkan dengan kepindahannya ke klub Liga Inggris. Tottenham Hotspur dan Manchester United adalah tim yang diberitakan berminat memakai jasanya.
Namun kedua klub gagal mendatangkan sang bek dari Villarreal setelah klub sepak bola asal Spanyol enggan melepasnya dengan harga murah. Akan tetapi, setelah Unai Emery menangani Aston Villa sang pelatih menjadikannya target utama di bursa transfer musim panas.
Kini tim berjulukan The Villans akan berjuang memboyong Pau Torres bermain di Liga Inggris mulai 2023/24.
Tidak Menyerah
Diberitakan oleh tribalfootball, Pau Torres telah menjadi perhatian serius dari Aston Villa. Unai Emery sangat ngebet ingin membawa bek tengah tersebut ke Villa Park di bursa transfer musim panas ini.
Kubu Villarreal tentu saja masih sangat membutuhkan servis dari Pau Torres, tetapi mungkin klub sepak bola asal Spanyol tidak bisa menghalangi jika sang pemain menolak untuk memperpanjang masa kerjanya.
Sekedar informasi, kontrak Pau Torres dengan Villarreal akan habis pada Juni 2024 mendatang. Itu artinya, kans klub Liga Inggris mengeluarkannya dari Estadi de la Ceramica sangat terbuka lebar.
Pau Torres
Pemain sepak bola berusia 26 tahun merupakan jebolan akademi Villarreal. Pau Torres mulai bermain di tim utama pada 2018. Sempat dipinjamkan ke Malaga tetapi pada 2019 incaran klub Liga Inggris kembali ke klub berjuluk Kapal Selam Kuning.
Bidikan Aston Villa namanya semakin dikenal luas setelah berhasil membawa Villarreal juarai Liga Europa di bawah asuhan Unai Emery.
Musim ini, Pau Torres berhasil bermain dalam 39 laga di semua ajang plus cetak 1 gol di Liga Spanyol. Incaran Aston Villa juga berhasil membawa Villarreal finis di lima besar dan bermain di Eropa lagi musim depan.
Aston Villa
The Villans percaya diri bisa memboyongnya karena ada faktor Unai Emery. Pasalnya Pau Torres bisa merasakan gelar juara bergengsi di bawah asuhan eks pelatih Arsenal.
Selain itu, Aston Villa juga mendapatkan jatah tiket kualifikasi Liga Konferensi Eropa. Akankah Pau Torres bergabung? Menarik ditunggu.