Empat Pemain Liverpool Tak Berlatih, Ini Sebabnya

Gila BolaJurgen Klopp sedang dibuat pusing. Empat pemain Liverpool tidak ikuti sesi latihan karena mengalami cedera.

The Reds telah mengawali Liga Inggris dengan baik. Tercatat dalam empat pertandingan belum terkalahkan. Rinciannya, tiga kali menang dan satu kali hasil imbang.

Usai FIFA Matchday, Liverpool tentu saja ingin melanjutkan tren positif di kompetisi Liga Inggris 2023/24. Namun untuk mempertahankannya mereka mempunya kendala lantaran sejumlah pemain utama mengalami cedera.

Tercatat ada empat pemain seperti Trent Alexander-Arnold, Darwin Nunez, Ibrahima Konate dan Thiago Alcantara menghilang dari sesi latihan pada hari Kamis (15/9) waktu setempat.

Mengalami Cedera 

Dikutip dari Metro, Trent Alexander-Arnold absen karena mengalami cedera hamstring saat menghadapi Aston Villa. Dengan demikian, membuat sang pemain juga harus melewatkan panggilan timnas Inggris.

Darwin Nunez juga mengalami cedera saat memperkuat timnas Uruguay di jeda internasional. Sedangkan Ibrahima Konate memang telah absen di dua laga Liverpool di Liga Inggris karena mengalami cedera paha. Tak ayal ia masih diragukan untuk kembali tampil.

Sementara satu nama lainnya adalah Thiago Alcantara. Sang gelandang sejatinya sedang memulihkan kebugarannya usai menjalani operasi musim panas. Sayang, ia mengalami kemunduran sehingga bakal melewatkan pertandingan pekan kelima Liga Inggris.

Tanpa Virgil van Dijk 

Masalah Liverpool semakin lengkap. Pasalnya, Virgil van Dijk dipastikan juga akan melewatkan pertandingan. Awalnya, ia cuma mendapatkan larangan bertanding satu pertandingan usai mendapatkan kartu merah kontra Aston Villa.

Namun karena bereaksi marah-marah ke wasit John Brooks membuat Virgil van Dijk harus mendapatkan hukuman tambahan dari FA. Oleh karena itu, sang bek akan absen di pekan kelima.

Dengan absennya sang bek tentu saja menjadi sebuah kerugian untuk Liverpool. Pasalnya, lini belakang mereka menjadi keropos saat ini.

Laga Liverpool Selanjutnya

Setelah jeda internasional, Liverpool akan menghadapi Wolves di pekan kelima Liga Inggris 2023/24. Duel kedua tim berlangsung di Molineux Stadium.

Dengan demikian, lima pemain dipastikan absen saat Liverpool tandang ke markas Wolves. Menarik dinantikan apakah TheReds bisa meraih poin penuh atau tidak.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!