Gila Bola – Manajer Manchester United Erik ten Hag merasa sangat senang dengan penampilan yang ditunjukkan timnya dalam kemenangan 2-0 mereka atas Everton di laga lanjutan Premier League pada Sabtu (8/4) malam WIB di Old Trafford.
Scott McTominay akhirnya mendapatkan gol pertamanya di Premier League di musim ini usai dia menyelesaikan umpan Jadon Sancho di menit ke-36, sebelum Anthony Martial menggandakan keunggulan timnya menit ke-71 usai masuk dari bangku cadangan.
Manchester United mungkin seharusnya bisa menang lebih besar di laga tersebut karena mereka menguasai hingga 64 persen penguasaan bola dan 29 tembakan ke gawang, hanya saja kurang efektif dalam penyelesaian akhir, selain beberapa penyelamatan oleh Jordan Pickford.
Kemenangan yang Menghibur
Berbicara kepada MUTV usai pertandingan, yang kami beritakan dari situs resmi klub, Erik ten Hag memberikan pujian kepada anak-anak asuhnya karena mampu menampilkan performa ini meski mereka bermain tiga kali dalam sepekan terakhir.
Bos Belanda menyebutkan bahwa itu adalah kinerja yang hebat dari para pemain Manchester United, sepak bola yang hebat, menghibur dan menang, sesuatu yang membuat sang manajer merasa sangat senang.
Erik ten Hag hanya berharap bahwa para pemainnya bisa lebih klinis dan lebih kejam di depan gawang, yakin bahwa mereka bisa mematikan pertandingan sejak babak pertama, tapi tetap senang dengan penampilan brilian dari timnya.
Kembalinya Christian Eriksen
Pertandingan melawan Everton ini menandai kembalinya Christian Eriksen untuk pertama kalinya sejak dia menderita cedera parah pada bulan Januari saat menerima tekel keras dari belakang oleh striker Reading, Andy Carrol, dalam pertandingan di Piala FA.
Berbicara tentang kembalinya gelandang internasional Denmark itu, Erik ten Hag mengatakan bahwa dia datang dan tampak seperti tidak pernah pergi, sembari memuji kualitasnya yang menurutnya sangat nyaman dan tenang saat menguasai bola, memberikan solusi yang baik, memberikan kepercayaan pada tim karena kemampuan umpannya yang hebat.
Taktisi Belanda mengakui bahwa kehilangan Christian Eriksen, dan kemudian Casemiro karena dua kali skorsing dengan total tujuh pertandingan, adalah kerugian besar bagi Manchester United, namun senang bahwa pemain lain cukup bisa diandalkan untuk mengisi tempat keduanya ketika mereka dibutuhkan.
Kembalinya Anthony Martial
Anthony Martial, sementara itu, mencetak gol pertamanya sejak kembali dari cedera pada dua pekan terakhir, dengan dia masih belum dipercaya turun sebagai starter dan hanya bermain sebagai pemain pengganti di beberapa laga terakhir.
Berbicara tentang penyerang internasional Perancis itu, Erik ten Hag mengatakan bahwa pihaknya harus berhati-hati dengan pemain bernomor punggung 9 tersebut, harus menjaganya karena ada banyak pertandingan di depan.
Bos Belanda mengkonfirmasi bahwa rencananya adalah memberi waktu bermain secara bertahap pada Anthony Martial untuk meningkatkan kebugarannya dan mengaku senang bahwa mantan AS Monaco itu bisa memberi dampak saat diturunkan dari bangku cadangan.