Gabriel Jesus Senang Dengan Musim Debutnya di Arsenal, Meski Kecewa Gagal Juara

Gila Bola – Penyerang Brasil Gabriel Jesus cukup puas dengan musim debutnya bersama Arsenal saat dia menandai laga terakhirnya di musim ini dengan gol selama kemenangan telak 5-0 atas Wolves di Emirates pada Minggu (28/5) malam WIB.

The Gunners menutup musim mereka dengan cara yang luar biasa di depan fans setia mereka, sudah unggul dua gol di 15 menit awal melalui Granit Xhaka, yang dirumorkan akan pergi dan bergabung dengan Bayer Leverkusen.

Setelah Bukayo Saka mencetak gol ketiga timnya di babak pertama, tandukan Gabriel Jesus kemudian membuat Arsenal unggul 4-0 di awal babak kedua sebelum gol perdana Jakub Kiqior untuk klub di menit ke-78 mengubah skor menjadi 5-0 bagi kemenangan tuan rumah.

Musim Debut Memuaskan

Meski sempat dilanda cedera yang cukup panjang, Gabriel Jesus masih berhasil menyelesaikan musim dengan 11 gol dan tujuh assist dalam 26 penampilan di Premier League di musim ini.

Berbicara tentang musim perdananya di London Utara bersama Arsenal, yang kami beritakan dari situs resmi klub, penyerang Brasil mengungkapkan bahwa itu adalah musim debut yang sudah cukup bagus baginya.

Mantan juru gedor Manchester City itu mengatakan, “Itu bagus. Sayangnya, kami tidak memenangkan trofi yang menjadi target kami, tapi menurut saya, kami memiliki musim yang bagus, sangat bagus.”

Suasana Positif di Skuad

Dalam wawancaranya lebih lanjut, Gabriel Jesus mengaku sangat senang karena Arsenal membangun suasana yang bagus baik di dalam maupun di luar lapangan, termasuk dalam hubungan mereka dengan para fans.

Striker internasional Inggris itu menegaskan bahwa The Gunners datang ke pertandingan mereka melawan Wolves untuk menikmati dan memainkan sepakbola yang bagus seperti yang mereka  lakukan selama 90 persen musim ini, memainkan sepakbola yang bagus.

Dia kemudian menambahkan bahwa itu menjadi hari yang lebih baik bagi mereka karena setelah akhirnya berhasil memenangkan pertandingan, tim Arsenal bisa menikmati waktu bersama keluarga mereka di atas lapangan, juga bersama rekan-rekan dan para fans mereka.

Target Musim Depan

Dengan musim 2022/2023 resmi berakhir bagi Arsenal, Gabriel Jesus mengatakan bahwa dia sekarang akan mengambil kesempatan untuk menikmati waktu bersama keluarganya, kembali ke Brasil untuk menikmati dan melihat keluarga dan teman-temannya.

Setelah menyelesaikan liburannya, striker berusia 26 tahun itu kemudian berjanji bahwa dia akan kembali dengan fokus 100 persen untuk menghadapi musim depan dan berharap bisa membantu tim lebih banyak.

Dia mengatakan, “Saya sedikit tidak beruntung dengan cedera saya, saya melewatkan sebagian besar pertandingan di musim ini. Jadi target utama saya selanjutnya adalah fit sepanjang musim dan membantu tim saya.”

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!