Reaksi Unai Emery Usai Antarkan Aston Villa Main di Kompetisi Eropa

Gila BolaUnai Emery semringah bisa membawa Aston Villa bermain di pentas Eropa musim depan. Sang pelatih terkesan dengan perjuangan timnya.

Pergantian pelatih dari Steven Gerrard ke Unai Emery yang dilakukan oleh The Villans sudah tepat. Di bawah asuhan juru taktik asal Spanyol mereka mampu tampil berbeda.

Buktinya, tim yang sebetulnya finis di papan tengah tetapi bisa mengunci posisi ketujuh klasemen akhir Liga Inggris 2022/23. Kepastian itu tak lepas dari kemenangan 2-1 atas Brighton di laga pamungkas, Minggu (28/5) malam WIB.

Gol kemenangan dicetak oleh Douglas Luiz dan Ollie Watkins. Berkat kemenangan tersebut, Aston Villa mengunci tiket kualifikasi Liga Konferensi Eropa dan jelas disambut gembira oleh para suporter.

Komentar Pelatih 

Setelah berhasil membawa Aston Villa finis di papan atas klasemen Liga Inggris, Unai Emery menggambarkan keberhasilan ini seperti bersulang sampanye.

Dikutip dari Sportsmax, Unai Emery mengatakan laga melawan Brighton adalah momen sampanye. Ia terkesan karena fokus dan kerja keras dari setiap minggunya membuahkan hasil.

Oleh karena itu, pelatih sepak bola asal Spanyol ingin merayakannya dengan klub, pemain, teman, dan keluarga. Ia menilai pencapaian Aston Villa bisa dapat tiket kualifikasi Liga Konferensi Eropa memang pantas dirayakan dan ingin dinikmati.

Unai Emery 

Pelatih sepak bola berusia 51 tahun datang ke Villa Park pada 1 November 2022. Unai Emery bahkan rela mempercepat kontraknya dengan Villarreal.

Namun keputusan eks pelatih Arsenal tersebut dibayar dengan keberhasilannya membawa Aston Villa berlaga di Eropa musim depan.

Dari 25 laga memimpin tim di Liga Inggris 2022/23, sang pelatih mampu memberikan 15 kemenangan. Sedangkan empat laga lainnya berakhir imbang dan kalah enam kali.

Aston Villa 

Fiis di tujuh besar merupakan prestasi terbaik Aston Villa setelah beberapa musim sebelumnya kerap berktutan di papan bawah. Dari 38 laga, The Villans mampu menang 18 laga Liga Inggris 2022/23.

Dengan berhasil bermain di Eropa, maka Unai Emery bisa mendatangkan sejmlah pemain berkualitas di bursa transfer musim panas nanti.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!