Man Utd Yakin Dapatkan Antony, Ajax Sekarang Usahakan Kembalinya Hakim Ziyech

Manchester United yakin bahwa mereka pada akhirnya akan mampu menyelesaikan kesepakatan transfer untuk Antony minggu depan dengan Ajax Amsterdam sekarang juga tengah bekerja untuk mencari penggantinya dalam diri Hakim Ziyech.

The Red Devils sebelumnya telah melihat bahwa tawaran mereka senilai Rp 1,2 Trilyun plus bonus yang bisa mencapai Rp 300 Milyar ditolak oleh juara Belanda dan sejak itu pemain berusia 22 tahun kemudian mogok dari latihan tim dan membuatnya tidak tersedia dalam pertandingan terbaru timnya melawan Sparta Rotterdam di Eredivisie.

Antony sangat ingin bisa mendorong kepindahannya ke Old Trafford dan meminta Ajax Amsterdam untuk terbuka pada negoisasi transfernya dengan Manchester United karena pemain timnas Brasil itu ingin bisa bereuni kembali dengan mantan manajernya, Erik ten Hag.

Duncan Castles kemudian memberitakan bahwa Ajax pada akhirnya siap untuk mendengar tawaran bagi penyerang sayap mereka berusia 22 tahun dan berharap rakasa Premier League mereka untuk meningkatkan tawaran mereka mencapai Rp 1,5 Trilyun.

Sementara itu, berita terbaru kini diungkap oleh pakar transfer Italia Fabrizio Romano yang mengklaim bahwa Ajax Amsterdam sekarang bekerja untuk bisa memulangkan Hakim Ziyech dari Chelsea sebagai pengganti potensial untuk Antony.

Menariknya bahwa playmaker Maroko itu juga sempat dikaitkan dengan kepindahan ke Old Trafford karena dia masuk dalam daftar jual The Blues, tapi minat juara Belanda kepada mantan bintang mereka berarti juga merupakan kabar baik bagi Manchester United karena peluang mereka utuk mendapatkan penyerang sayap Brasil buruan mereka berarti semakin terbuka.

Sementara itu, juara Premier League 13 kali itu baru saja mengumumkan kedatangan Casemiro dari Real Madrid yang kini menjadi rekrutan keempat Setan Merah di jendela transfer musim panas ini usai bek kiri Tyrell Malacia, bek tengah Lisandro Martinez, dan gelandang serang Christian Eriksen.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!