Manchester United Habiskan Waktu Lebih Lama di Siprus Jelang Tandang ke Everton

Manchester United menghabiskan waktu lebih lama di Siprus yang hangat usai bertanding melawan Omonia di Liga Champions tengah pekan ini.

Para bintang MU menggelar latihan dan sedikit bersantai di Siprus sebelum terbang ke Inggris untuk lakoni laga di kandang Everton, Senin (10/10).

Manchester United menghapus kekalahan memalukan 6-3 dari rival sekota, Manchester City, dengan kemenangan 3-2 atas klub kecil asal Siprus, Omonia Nicosia, di Liga Europa pekan ini.

Dua gol Marcus Rashford dan satu gol Anthony Martial berhasil menyelamatkan tim asuhan Erik ten Hag itu dan amankan kemenangan 3-2 di laga ketiga fase grup Liga Europa tersebut.

Namun, mereka memilih untuk tak langsung kembali ke Manchester, tetap tetap bertahan satu malam di pulau Mediterania tersebut.

Sejumlah pemain tampak berlatih di lapangan yang disinari hangatnya matahari pada pagi hari. Sementara 10 pemain yang masuk starting XI, sejak setelah pertandingan hanya berada di dalam hotel dan lakukan sesi pemulihan.

Tyrell Malacia, yang ditarik keluar dann digantikan Luke Shaw di babak pertama, menjadi satu-satunya pemain starter yang berlatih di luar dalam kesempatan itu.

Ten Hag dan stafnya di Manchester United berharap, waktu tambahan yang mereka gunakan untuk  berlatih di bawah sinar matahari bisa menghangatkan fisik dan mental sebelum kembali berjuang mengejar kemenangan di Goodison Park.

Diogo Dalot menyatakan, para pemain United tak bisa lagi bersembunyi dari Ten Hag. Kekalahan di Etihad telah hentikan kemajuan yang diperoleh skuad Setan Merah di bawah asuhan pelatih asal Belanda itu setelah mereka berhasil raih empat kemenangan beruntun, termasuk menang atas Arsenal dan Liverpool.

Namun, fullback Portugal itu juga menyatakan tanggung jawab sepenuhnya ada di tangan para pemain, dan bukan manajer mereka itu.

“Setelah kekalahan seperti di laga melawan City, segalanya selalu teraa berat, tapi saat inilah waktunya untuk bertanggung jawab. D awal musim ini, kami seperti sekarang ini naik-turun, tapi kami mencoba tampil sekonsisten mungkin,” tandas Dalot, seperti dilansir SunSport.

“Kami harus temukan konsistensi dalam permainan kami, dan itu datang lewat hasil hasil dan dengan kepercayaan diri. Malam ini kami dapatkan kembali hasil positif,” tambahnya.