Gila Bola – Transfer Mason Mount ke Manchester United telah memberi kabar gembira bagi para fans, namun mereka dengan cepat dibuat kecewa setelah tahu nomor punggung yang akan dikenakan rekrutan baru tersebut di Old Trafford.
Pengumuman yang ditunggu-tunggu akhirnya tiba saat The Red Devils akhirnya mengumumkan perekrutan gelandang internasional Inggris dari Chelsea, yang kabarnya senilai Rp 1,15 Trilyun.
Mason Mount pun telah menyetujui kesepakatan kontrak berdurasi lima tahun yang membuatnya terikat kontrak di Old Trafford hingga Juni 2028 mendatang dengan opsi 12 bulan tambahan.
Kenakan Jersey No.7
Beberapa saat setelah pengumuman transfer secara resmi, Manchester United kemudian dengan cepat merilis nomor punggung yang akan dikenakan rekrutan pertama mereka di musim panas tersebut.
Seperti yang diberitakan di situs resmi klub, gelandang berusia 24 tahun akan mengenakan nomor yang mengejutkan, yaitu jersey dengan nomor yang dianggap keramat dan ikonik di Old Trafford, No.7.
Nomor tersebut dianggap sebagai nomor yang paling bermakna bagi Manchester United karena pernah dikenakan para legenda terbaik klub seperti Eric Cantona, David Beckham, hingga Cristiano Ronaldo.
Kekecewaan Para Fans
Begitu pengumuman nomor punggung Mason Mount ini dirilis, para fans yang awalnya dengan gembira menyambut transfer ini kemudian dengan cepat dibuat kecewa dan marah.
Menurut mereka, terlepas dari kualitas gelandang berusia 24 tahun itu, dia seharusnya tidak diberi jersey No.7 di Old Trafford dan dia juga seharusnya tidak pernah bersedia untuk menerimanya.
Seorang fans menulis dalam komentarnya di media sosial resmi klub, “Mount seharusnya tidak menerima nomor 7.”
Penggemar lainnya tidak mau kalah dengan menuliskan retweet, “Dari ronaldo ke Mount adalah penurunan terbesar dalam sejarah sepak bola.”
Sementara yang lainnya menyoroti bahwa seharusnya wonderkid mereka sendiri, yaitu Alejandro Garnacho, yang layak mengenakannya, mengatakan, “Garnacho pantas mendapatkan No.7.”
Bukan Kali Pertama
Sebenarnya bagi Mason Mount, ini bukan kali pertama dia mengenakan jersey No.7 dalam karirnya karena dia pernah mengenakannya selama waktunya di Chelsea U-23 dan untuk timnas Inggris.
Hanya saja memang ini adalah pertama kalinya dia mengenakan jersey No.7 di level klub sepak bola senior, dengan dia mewarisi nomor tersebut dari Cristiano Ronaldo yang pergi dari klub pada Januari 2023 lalu.
Antara dua periode CR7 di klub, adalah Michael Owen (2009-2012), Antonio Valencia (2012-2013), Angel Di Maria (2014-2015), Memphis Depay (2015-2017), Alexis Sanchez (2017-2020), dan Edinson Cavani (2020-2021) yang pernah mengenakan jersey ikonik itu di Old Trafford.