Gila Bola – Rob Holding secara terus terang mengakui stadion Anfield paling angker. Bek Arsenal itu akui tidak mudah bermain di markas Liverpool tersebut.
Sepak bola tak seperti beberapa olahraga lain di mana saat permainan penontonnya diam. Berbeda dengan si kulit bundar para suporter akan saling balas chants, riuh, dan mengintimidasi lawan.
Dukungan besar tak jarang membuat para pemain di lapangan semangatnya dua kali lipat. Tapi bagi tim lawan berisiknya suporter yang bermain di laga tandang menjadi masalah. Hal ini pun dirasakan oleh Rob Holding ketika memperkuat Arsenal mengadapi Liverpool di Anfield pada bulan April lalu di kompetisi Liga Inggris 2022/23.
Komentar Rob Holding
Pada musim 2022/23, Arsenal dalam perburuan gelar dan salah satunya harus mengalahkan Liverpool jika mau juara. Rob Holding pun berduet dengan Gabriel sebagai bek tengah. Klub sepak bola asal London Utara sudah unggul 2 gol, tetapi laga harus puas ditutup 2-2 karena Liverpool bisa bangkit bermain di Anfield berkat dukungan suporter yang luar biasa.
Dikutip dari tribalfootball, Rob Holding mengatakan di Liga Inggris Anfield memiliki atmosfer terbaik. Ia menyebutkan ketika Arsenal sudah unggul dan tiba-tiba para fans bangkit dan menjadi agresif.
Rob Holding menyatakan semangat yang diberikan oleh fans membuat para pemain Liverpool tersengat. Menurutnya, Anfield adalah tempat yang sulit dan sulit untuk ditaklukkan untuk mengambil tiga poin.
Sedikit informasi, untuk menghadapi Liverpool sebelumnya Mikel Arteta dalam sesi latihan pernah memutar keras-keras lagu You’ll Never Walk Alone. Tujuannya agar membiasakan pemain dengan kebisingan stadion Anfield. Hasilnya pun gagal total di mana mereka juga kalah.
Arsenal Sulit Menang
Klub sepak bola asal London Utaa sendiri belum pernah mencatatkan kemenangan lagi di Anfield sejak September 2012. Saat itu, Arsenal unggul lewat gol Lukas Podolski dan Santi Cazorla.
Mikel Arteta jelas ingin mengulangi memori manis itu, tetapi pelatih sepak bola asal Spanyol sejauh ini belum bisa melakukan dengan skuad yang dia punya.
Arsenal sebetulnya pernah catatkan kemenangan di Anfield dalam putaran keempat Piala Liga Inggris pada tahun 2020, tetapi kemenangan itu didapatkan lewat adu penalti setelah bermain imbang diwaktu normal.
Stadion Anfield
Tak bisa dipungkiri bahwa Anfield adalah stadion yang paling berisik. Dalam survei yang dilakukan pada 2011 oleh Fan Chants, bahwa mereka paling berisik di Liga Inggris. Kedua saat itu, ada Manchester United.
Tapi di sisi lain, markas Liverpool secara ukuran lapangan paling kecil dibanding dengan stadion pada umumnya di Inggris. Maka dari itu, Anfield sejauh ini belum bisa dipakai untuk menggelar laga final seperti Liga Champions.