Gila Bola – West Ham dilanda wabah penyakit yang menyebabkan mereka hanya memiliki lima pemain outfield di bangku cadangan, membuat tugas Manchester City menjadi jauh lebih mudah untuk menang 3-0 atas tamunya itu dan sekali lagi melewati Arsenal.
Dalam jumpa pers sebelum laga, David Moyes mengungkapkan bahwa dia memulangkan tiga pemain utama, yakni Declan Rice, Tomas Soucek dan Nayef Aguerd karena sejenis wabah penyakit melanda skuad, menyebabkan tim kota London itu hanya memiliki lima pemain outfield cadangan.
Soal penyakit ini baru diketahui Moyes jam 2 siang pada hari pertandingan sehingga sudah tidak ada waktu mendatangkan sejumlah pemain yunior U18 yang baru saja memenangkan FA Youth Cup, selain jarak 300 kilometer antara London dan Manchester mempersulit upaya itu.
Ake, Haaland, Foden Cetak Gol Bagi Manchester City
Setelah berhasil menahan pasukan Pep Guardiola bermain tanpa gol selama babak pertama, perubahan taktik pada paruh kedua menyebabkan gol hanya tinggal menunggu waktu.
Jika pada 45 menit pertama City sangat dominan dan menguasai bola sampai 80 persen maka Guardiola memerintahkan anak buahnya untuk membiarkan tim tamu menguasai bola lebih sering, tetapi menciptakan celah di pertahanan saat mereka maju menyerang.
Masuk dalam jebakan, The Hammers menaikkan tempo dan penguasaan bola sampai 40 persen selama babak kedua, tetapi justru di tahap inilah terjadi tiga gol secara beruntun melalui Nathan Ake, Erling Haaland dan Phil Foden.
Sudah Berapa Jumlah Gol Erling Haaland?
Sudah 50 gol total disumbangkan Haaland bagi the Skyblues dengan 35 terjadi di ajang Liga Inggris, 12 di Liga Champions dan sisanya di kompetisi lain. Ini merupakan rekor bagu jumlah gol seorang pemain klub Premier League.