West Ham Bisa Menakutkan Malam Ini, Sudah Tiga Kali Gagal Menang

Gila Bola – Sheffield United mimpi apa semalam, saat berjuang untuk menambah jumlah poinnya di Liga Inggris, mereka malah ketemu West Ham yang sudah tiga kali gagal menang.

Chris Wilder dan anak buahnya saat ini merupakan tim paling buruk dalam sejarah Premier League. Julukan klubnya sih keren, The Blades, tapi coba lihat berapa jumlah nilainya? Hanya 9 poin dari 20 pertandingan. Belum pernah ada klub Liga Inggris dengan nilai seburuk ini dalam sejarah.

Dan kalau pun berhasil mengatasi pasukan David Moyes nanti malam, tim yang dimiliki seorang pangeran asal Arab Saudi itu hanya akan mencatatkan kemenangan, tahu berapa? Kemenangan ketiganya dari 21 pertandingan.

West Ham Tiga Laga Tanpa Kemenangan

The Hammers biasanya pulih. Di bawah David Moyes mereka menemukan manajer yang tepat, yang bisa melakukan twist pada taktik permainan dan menurunkan susunan pemain yang sesuai.

Apa yang menakutkan bagi tuan rumah di Bramall Lane adalah, Jarrod Bowen dan rekan-rekannya baru saja menjalani tiga laga tanpa kemenangan. Itu bisa memberi mereka motivasi ekstra.

Klub London merah marun itu baru saja mengalami hal memalukan disingkirkan oleh Bristol City di ajang Piala FA putaran ketiga, setelah pertemuan pertama usai dengan skor imbang 1-1. Bristol adalah tim dari divisi kedua sepak bola Inggris.

Sebelum laga FA Cup itu, James Ward-Prowse dan rekan-rekannya juga sudah gagal menang saat main imbang 0-0 kontra Brighton.

Tetapi dalam dua permainan sebelum itu mereka menang 0-2 di Arsenal dan unggul pula dengan skor sama 2-0 atas Manchester United, yang akan membangkitkan semangat skuad.

Catatan Tandang West Ham

The Hammers justru memiliki catatan yang lebih bagus saat tandang daripada kandang. Mereka menduduki ranking keenam tim terbaik di Liga Inggris dengan lima kemenangan, satu hasil draw, dan empat kekalahan. Nilai 16.

Sebagai perbandingan, tim London lainnya Arsenal hanya satu poin lebih baik, 17, dengan lima kemenangan dan dua imbang, selain tiga kekalahan saat tandang.

Lima kemenangan tandang sepanjang musim 2023/24 ini terjadi masing-masing di Brighton dan Luton Town, lalu Burnley, diikuti dengan kemenangan di kandang dua tim London Utara, yakni Tottenham Hotspur 1-2 dan di Arsenal 0-2.

Laga di Bramall Lane ini akan menjadi tandang pertama usai kemenangan dua gol oleh Tomas Soucek dan Konstantinos Mavropanos di Emirates Stadium pada 28 Desember 2023 lalu.

Yuk join Channel Whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan informasi bola terkini! Klik di sini untuk bergabung!