Prediksi Australia vs Korea Selatan di Piala Asia: Cegah Kenangan 2015 Terulang Lagi, Taegeuk Warriors!

Gilabola.com – Prediksi Australia vs Korea Selatan di perempatfinal Piala Asia yang akan berlangsung di Al Janoub Stadium, Jumat (2/2) malam.

Son Heung-min dan kawan-kawan harus bisa memanfaatkan waktu dua hari untuk pulihkan kondisi dan persiapkan laga melawan Australia besok malam.

Pelatih Jurgen Klinsmann menganggap, anak asuhnya sudah dapatkan suntikan semangat dan dorongan moril lewat kemenangan 4-2 (1-1) atas Arab Saudi untuk atasi kelelahan jelang bertemu skuad Socceroos.

Di laga terakhir melawan tim asuhan Roberto Mancini tersebut, Taegeuk Warriors butuh waktu bertanding selama 120 menit, plus babak tambahan waktu dan drama adu penalti yang tentunya sangat menguras tenaga. Kini, setelah pulihkan kondisi, Korea Selatan berusaha mempersiapkan diri dengan sebaik-baiknya untuk pertandingan besok.

Korsel akan hadapi Australia yang sudah lima kali berlaga di Piala Asia – dan tak pernah gagal mencapai perempatfinal. Namun, di dua edisi Piala Asia sebelumnya – termasuk di edisi tahun 2019, The Socceroos kandas di babak delapan besar.

Sementara di edisi kali ini, skuad Graham Arnold itu dengan mudah lolos dari fase grup – setelah kalahkan India dan Suriah, lalu imbang melawan Uzbekistan. Di babak 16 besar, Australia melaju setelah menang telak 4-0 atas Indonesia.

Tentunya Australia tak bisa menganggap enteng Timnas Korea Selatan – yang tetap salah satu rajanya sepak bola Asia, meskipun tim asuhan Jurgen Klinsmann itu sudah lama tak pernah menyabet juara Piala Asia, bahkan sejak tahun 1960

Australia punya rekor bagus atas Korea, yakni saat kedua tim bertemu di laga final Piala Asia 2015. Korea gagal menyabet gelar kedua setelah kalah dari Australia yang kemudian dinobatkan sebagai juara.

Di laga melawan Korea, Australia kemungkinan tetap akan diperkuat dipastikan Gethin Jones – yang alami cedera pangkal paha di babak 16 besar, tetapi diijinkan bermain di perempatfinal.

Begitu juga dengan Lewis Miller dan Thomas Deng yang diperkirakan sudah pulih dari sakit yang mereka derita, lalu Mitchell Duke akan bermain lagi sebagai cadangan setelah sebelumnya absen.

Head-to-head Australia vs Korea Selatan

  • 07.06.2019 – Korea Selatan 1 – 0 Australia
  • 17.11.2018 – Australia 1 – 1 Korea Selatan
  • 31.01.2015 – Korea Selatan 1 – 2 Australia
  • 17.01.2015 – Australia 0 – 1 Korea Selatan
  • 20.07.2013 – Korea Selatan 0 – 0 Australia

Lima Pertandingan Terakhir Timnas Australia

  • 28.01.2024 – Australia 4 – 0 Indonesia
  • 23.01.2024 – Australia 1 – 1 Uzbekistan
  • 18.01.2024 – Suriah 0 – 1 Australia
  • 13.01.2024 – Australia 2 – 0 India
  • 06.01.2024 – Bahrain 0 – 2 Australia

Lima Pertandingan Terakhir Korea Selatan

  • 30.01.2024 – Saudi Arabia 2 – 4 (1-1) Korea Selatan
  • 25.01.2024 – Korea Selatan 3 – 3 Malaysia
  • 20.01.2024 – Yordania 2 – 2 Korea Selatan
  • 15.01.2024 – Korea Selatan 3 – 1 Bahrain
  • 06.01.2024 – Irak 0 – 1 Korea Selatan

Prediksi Starting XI Australia vs Korea Selatan

  • Australia: Ryan; Atkinson, Souttar, Rowles, Behich; Metcalfe, Irvine, Bos, Goodwin; McGree; Boyle.
  • Korea Selatan: Hyeon-woo; Seung-hyun, Min-jae, Young-gwon; Tae-hwan, Jae-sung, In-beom, Hyun-seok; Kang-in, Woo-yeong; Heung-min.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!