Arsenal Diminta Beri Dukungan untuk Albert Sambi Lokonga

Gila Bola – Eks Everton, Yannick Bolasie mendesak ke Arsenal harus memberikan dukungan penuh ke Albert Sambi Lokonga.

Nama Lokonga kini sedang diperbincangkan. Bukan karena penampilannya yang mengesankan, tetapi karena dia mendapatkan kritikan dari Martin Odegaard di lapangan.

Akan tetapi, Albert Sambi Lokonga memilih cuek dan diberitakan langsung bergegas meninggalkan lapangan. Yannick Bolasie yang pernah satu tim di Anderlecht pun meminta Arsenal tak memberikan tekanan ke sang pemain.

Penyebab Albert Sambi Lokonga Kena Semprot

Arsenal menghadapi Manchester City di Piala FA, Sabtu (28/1) dini hari WIB. Bermain di Etihad Stadium, skor akhir ditutup 1-0 untuk kemenangan The Citizens. Dibalik hasil tersebut, Martin Odegaard tak puas dengan penampilan Albert Sambi Lokonga.

Lokonga dimainkan oleh Mikel Arteta di babak kedua menggantikan Thomas Partey karena cedera. Sayang, pesepak bola asal Belgia tak memberikan dampak untuk Arsenal dan membuat pemain Manchester City bisa memberikan ancaman. Hasilnya, gawang The Gunners dibobol oleh Nathan Ake.

Klub asal London Utara harus puas tersingkir di putaran keempat Piala FA. Kendati begitu, The Gunners masih punya peluang untuk merebut gelar Liga Inggris musim ini.

Jangan Diberikan Tekanan

Setelah Lokonga mendapatkan tekanan dari Odegaard, membuat Yannick Bolasie buka suara. Dikutip dari tribalfootball, Bolasie mengatakan Lokonga adalah pemain muda. Menurutnya, banyak pemain bola sepertinya telah melakukan hal tersebut dan bukan berarti tak sopan.

Sehingga dia menilai yang harus dilakukan oleh Arsenal adalah tetap memberikan dukungan penuh untuk karier sepak bola Albert Sambi Lokonga.

Menurut Yannick Bolasie, andai terus mendapatkan dukungan dirinya sangat yakin kualitasnya akan bersinar bersama pemuncak klasemen Liga Inggris tersebut.

Belum Memuaskan di Arsenal

Albert Sambi Lokonga diboyong Arsenal pada bursa transfer musim panas 2021. Dia didatangkan dari Anderlecht dan digadang-gadang punya masa depan yang cerah. Tapi dia belum bisa bermain reguler.

Musim ini, Lokonga telah bermain 15 pertandingan di semua kompetisi. 6 di antaranya di Liga Inggris dengan waktu 196 menit.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!