Gila Bola – Benfica memberikan pelajaran untuk Al-Nassr. Klub asal Portugal berhasil mengalahkan Cristiano Ronaldo dan kolega dengan skor 4-1.
Benfica bertemu Al-Nassr dalam laga persahabatan di Stadion Do Algarve, Portugal, Jumat (21/7) dini hari WIB. Sejak menit awal, Benfica yang diperkuat Angel di Maria bermain dominan daripada Al-Nassr.
Hasilnya, Angel di Maria berhasil menjebol gawang Al-Nassr menit ke-23. Benfica menambah gol dari Goncalo Ramos dua kali masing-masing menit 31 dan 36. Klub Liga Arab Saudi sempat perkecil ketertingglan melalui Alganham.
Namun Benfica menutup pesta gol lewat Andreas Schjelderup. Skor 4-1 ditutup dalam laga ini untuk kemenangan klub asal Portugal.
Kalah Kedua dari Tim Eropa
Al-Nassr yang diperkuat Cristiano Ronaldo mengadakan pramusim menghadapi tim-tim Eropa. Namun sudah dua kali bertanding mereka belum bisa meraih kemenangan dan kalah dengan skor telak.
Sebelum dikalahkan Benfica dengan skor 4-1, Al-Nassr juga dibantai dengan skor telak 5-0 melawan Celta Vigo. Padahal, klub asal Spanyol bukan tim besar.
Selanjutnya Al-Nassr masih akan menghadapi klub besar Eropa lainnya. Klub Liga Arab Saudi akan bertemu PSG dan Inter Milan. Jika kembali kalah dengan skor mencolok membuat Cristiano Ronaldo jelas akan diragukan berikan kontribusi d musim 2023/24.
Al-Nassr Bisa Sulit Raih Trofi
Liga Arab Saudi bisa dibilang sedang naik daun. Pemain top dunia dan pelatih berpengalaman telah berdatangan. Menariknya, bukan cuma Al-Nassr saja yang membawa pemain berkelas.
Klub seperti Al Ittihad membawa Karim Benzema hingga N’Golo Kante. Sedangkan Al Hilal membawa Ruben Neves dan Kalidou Koulibaky, sementara Al Ahli memboyong Edouard Mendy.Riyad Mahrez segera berseragam Al Ahli dan Jordan Henderson menuju Al Ettifaq.
Belum lagi Roberto Firmino telah bergabung ke Al-Ahli. Dengan rival telah mendatangkan pemain top dan jika hasil pramusim berlanjut tanpa kemenangan, maka Al-Nassr bisa sulit meraih gelar juara Liga Arab Saudi 2023/24. Kompetisi diyakini bakal lebih ketat. Musim lalu, sudah diperkuat Cristiano Ronaldo saja Al-Nassr cuma jadi runner-up. Terakhir mereka juara di musim 2018/2019.
Laga Benfica Selanjutnya
Setelah menang atas Al-Nassr, Benfica akan melawan Celta Vigo di pertandingan pramusim. Duel kedua tim berlangsung Estadio Algarve, Sabtu ( 22/7) dini hari WIB.
Dalam pertandingan ini, Angel di Maria bisa kembali kembali mencetak gol dan membuktikan jika dirinya belum habis.