Diego Simeone Dibuat Geregetan dengan Atletico Madrid

Gila BolaDiego Simeone sesalkan Atletico Madrid harus kehilangan dua poin baru-baru ini. Sang pelatih berharap anak asuhnya bisa lebih baik lagi di lini depan.

Tim berjuluk Los Blancos setelah kekalahan dari Barcelona sangat berharap bisa bangkit di pertandingan Liga Spanyol berikutnya. Namun Atletico Madrid kembali tergelincir di kompetisi La Liga 2022/23.

Anak asuh Diego Simeone kembali gagal meraih kemenangan melawan Almeria. Sebab, Klub sepak bola asal Madrid harus puas ditahan imbang.

Mengecewakan

Atletico Madrid merupakan salah satu tim besar di Liga Spanyol selain Barcelona dan Real Madrid. Tapi musim ini penampilan mereka memang kurang begitu oke. Di berapa laga kerap mendapatkan hasil yang tak menyenangkan dan berlanjut di markas Almeria yang berakhir 1-1, Minggu (15/1).

Dikutip dari Sportsmax, Diego Simeone mengatakan di 25 menit awal waktu yang tepat timnya mencetak gol. Dia menjelaskan timnya peluang dan ada penyelamatan juga dari kiper tuan rumah. Sehingga dia sedikit menyesalkan Atletico Madrid harus kehilangan dua poin.

Statistik akhir hadapi Almeria kubu Los Rojiblancos kalah dalam penguasaan bola 55 banding 45 persen. Tapi bisa lepaskan 7 tembakan on target. Gol Atletico dicetak oleh Angel Correa di menit ke-18, tetapi tuan rumah mampu samakan kedudukan melalui El Bilal Toure.

Diego Simeone Masih Yakin 

Walaupun dibuat geregetan dengan pertandingan terbaru Atletico Madrid, tetapi sang pelatih masih optimis dengan anak asuhnya. Dia mengharapkan para pemainnya terus bekerja keras.

Diego Simeone masih yakin akan ada gol datang dari penyerangnya. Menurutnya, di kandan Almeria dalam lanjutan Liga Spanyol mereka cuma kurang beruntung saja.

Sekedar informasi, dalam pertandingan tandang akhir pekan lalu kubu Atletico Madrid juga harus bermain 10 orang. Pasalnya, Sergio Reguilon mendapatkan kartu merah.

Atletico Madrid Tidak Aman

Sementara ditahan imbang oleh Almeria membuat posisi Atletico Madrid rawan digusur dari posisi keempat. Pasalnya, poin mereka sama seperti Villarreal dan Real Betis. Dari 17 laga yang mereka sudah lakoni Los Rojiblancos baru meraih 8 kemenangan di Liga Spanyol 2022/23.

Pasukan Diego Simeone di laga berikutnya akan melawan Real Valladolid, Minggu (22/1) dini hari WIB. Tapi mereka akan bertemu Levante dulu tengah pekan ini di ajang Copa del Rey.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!