Jarang Dimainkan, Pemain Sayap Spanyol Mulai Tidak Betah di Paris Saint-Germain

Pablo Sarabia bisa meninggalkan Paris saint-germain di jendela transfer mendatang karena kurangnya waktu bermain di musim ini.

Gila Bola – Penyerang sayap Pablo Sarabia dikabarkan tidak senang dengan kurangnya waktu bermainnya di Paris Saint-Germain yang membuka kemungkinan transfernya dari ibukota Prancis di jendela transfer yang akan datang, menurut laporan.

Pemain berusia 30 tahun tersebut telah berada di PSG sejak kepindahannya dari Sevilla pada 2019 lalu dengan dia sempat dipinjamkan ke Sporting CP di musim lalu di mana dia tampil mengesankan dengan mencetak 21 gol dan mengemas 10 assist dalam 45 penampilannya.

Sayangnya produktivitas golnya menurun jauh dengan dia belum mencetak satupun gol di musim ini bagi PSG saat dia hanya tiga kali tampil sebagai starter dalam total 12 penampilannya di Liga Prancis dan hanya satu kali bermain sebagai starter di tiga pertandingan di Liga Champions.

Tidak Senang di PSG

Ini menurut berita yang diungkap L’Équipe, Pablo Sarabia Merasa tidak senang dengan kurangnya waktu bermainnya di Paris Saint-Germain yang membuka kemungkinan transfernya dari ibukota Perancis di jendela transfer mendatang.

Meski terus menunjukkan sikap profesional selama waktunya di Parc des Princes, mantan pemain Sevilla itu kesulitan menembus lini Serang PSG yang memiliki banyak pemain yang sulit untuk disentuh seperti Kylian Mbappe, Lionel Messi, dan Neymar.

Tidak mengejutkan jika pemain berusia 30 tahun tersebut mayoritas hanya memainkan perannya di PSG sebagai pemain pengganti jika salah satu dari trio penyerang utama absen karena rotasi atau masalah cedera dan itu membuatnya kurang senang dengan situasinya di klub.

Transfer Januari Terbuka

Laporan lebih lanjut menyebutkan bahwa Pablo Sarabia telah mengungkapkan kekecewaannya atas kurangnya waktu bermain kepada manajemen PSG saat dia ingin bisa pindah di jendela transfer Januari mendatang.

Kedua belah pihak juga tidak menutup kemungkinan apapun untuk penjualan di jendela transfer Januari, tapi mereka akan menunggu hingga pertengahan bulan depan sebelum membuat keputusan.

Bagaimanapun, Pablo Sarabia tetap bisa memainkan peran penting bagi tim yang tidak mungkin akan terus memainkan trio penyerang utama mereka, sementara pemain berusia 30 tahun tersebut akan menjadi back up yang tangguh saat dibutuhkan.

Kontrak Hingga 2024

Pablo Sarabia telah bergabung dengan PSG setelah kepindahannya dari Sevilla pada musim panas 2019 lalu dalam kesepakatan transfer senilai Rp 313 Milyar, diikat kontrak hingga 30 Juni 2024.

Namun dia tidak benar-benar pernah menjadi pilihan reguler di ibukota Prancis dengan total 95 penampilannya di semua kompetisi bagi klub kebanyakan datang sebagai pemain pengganti, meski dia masih bisa menyumbang 22 gol dan mengemas 12 assist.

Tapi penampilannya selama masa pinjamannya di Sporting CP menunjukkan apa yang dia bisa setelah mencetak 21 gol dan 10 assist dalam 45 penampilannya bagi tim Portugal dan setelah performanya itu, wajar jika dia sekarang merasa frustrasi karena kurangnya waktu bermain di PSG.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!