Gila Bola – Inilah daftar tujuh pemain sepak bola yang pernah terkena skorsing doping, selain Paul Pogba. Satu di antaranya mengejutkan karena merupakan manajer top saat ini di Liga Inggris. Kenal?
Paul Pogba bukan orang pertama yang terancam hukuman skorsing gara-gara doping. Pada masa lalu ada tujuh figur pemain bola yang pernah terkena hukuman gara-gara mengkonsumsi barang terlarang yang ditemukan dalam tubuhnya.
Si pemain Juventus, Pogba, didakwa memiliki kadar testosteron yang tinggi dalam tubuhnya, sebuah substansi hormon yang dikenal mampu menaikkan daya tahan mereka yang mengkonsumsinya. Inilah daftar nama-nama mereka selengkapnya. Lihat urutan terakhir.
Samin Nasri
Bekas pemain Arsenal ini terkena skorsing tahun 2018 setelah menempuh sebuah metode medis yang “tidak diizinkan” di sebuah klinik di Los Angeles Amerika Serikat bernama Drip Doctors.
Metode yang ditempuhnya di klinik itu membuatnya tetap cukup memiliki cairan tubuh selama periode padat dan sibuk pada saat membela Sevilla dalam status pinjaman dari Manchester City.
Andre Onana
Kiper anyar Manchester United ini baru saja pulih dari skorsing UEFA pada tahun 2021 saat ia membela jersey Ajax Amsterdam. Ia ditemukan memiliki Furosemide di dalam tubuhnya.
Onana membela diri, mengatakan tidak sengaja meminum obat jatah istrinya yang tengah hamil. Banding si kiper Kamerun membuat hukuman atasnya yang semula berdurasi 12 bulan dikurangi menjadi 9 bulan saja.
Adrian Mutu
Digadang-gadang sebagai pemain bintang berikutnya saat direkrut Chelsea di bawah arahan Jose Mourinho pada 2004.
Ia positif kokain dan terkena skorsing tujuh bulan dan dengan cepat dilupakan oleh Mourinho. Karir sepak bola si pemain Rumania tidak pernah pulih seperti sedia kala.
Kolo Toure
Terkena skorsing tahun 2009 saat mengkonsumsi “substansi terlarang” lagi-lagi akibat minum obat sembarangan yang diresepkan bagi istrinya yang tengah hamil. Terkena hukuman enam bulan.
Diego Maradona
Bukan satu kali tetapi terkena skandal obat-obatan terlarang sebanyak dua kali! Satu kali saat ia bermain bagi Napoli pada tahun 1991, ditemukan positif kokain dan terkena skorsing 15 bulan serta denda 70.000 US dollar.
Kedua kali ia terbukti positif efedrin pada Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat dan tim nasional Argentina langsung mengirim pulang sang bintang. Insiden ini menjadi awal dari kehancuran karir sepak bola sang legenda.
Mark Bosnich
Tidak kenal? Tidak apa-apa. Posisinya sebagai kiper menyebabkan nama ini kurang dikenal. Stopper Chelsea ini pernah ketahuan positif kokain di dalam tubuhnya pada September 2002 dan terkena skorsing selama 9 bulan.
Pep Guardiola
Sekarang manajer kelas dunia yang menangani Manchester City. Namun saat Pep masih bermain bagi Brescia, sebuah klub kecil di Liga Italia pada sekitar tahun 2009, ia pernah ditemukan mengkonsumsi Nandrolone, sebuah steroid anabolik.
Kasus doping terhadapnya dan skorsing selama empat bulan dibatalkan enam tahun kemudian setelah Pep mengajukan banding dan ditemukan tidak bersalah.
Apa Selanjutnya Untuk Pogba?
Hukuman larangan bermain sepak bola sampai maksimal empat tahun yang bisa dijatuhkan untuk pemain yang kedapatan memiliki kadar testosteron tinggi dalam tubuhnya.
Tes yang dilakukan terhadap Pogba baru tahap pertama, yang ditemukan usai laga kemenangan Juventus 3-0 atas Udinese pada 20 Agustus lalu. Jika tes kedua atas si pemain Perancis itu juga berakhir positif maka skorsing akan dijatuhkan.