Gila Bola – Sevilla menyambut baik jumpa Manchester United di perempat final Liga Europa. Wakil presiden klub, Jose Marra del Nido Carrasco bahkan sesumbar Los Palanganas bisa menang.
Seperti diketahui, kedua tim sama-sama lolos dari babak 16 besar Liga Europa usai kalahkan lawannya masing-masing. Wakil klub Liga Spanyol menang agregat 1-2 kontra Fenerbahce.
Sementara Manchester United sukses mengatasi Real Betis dengan agregat skor 5-1. Di atas kertas, raksasa Liga Inggris dijagokan bisa mengatasi Sevilla di perempat final Liga Europa usai undian berlangsung di Nyon, Swiss pada hari Jumat (17/3) waktu setempat.
Namun Jose Marra del Nido Carrasco telah mewanti-wanti pasukan Erik ten Hag bahwa Sevilla bisa menang di babak ini.
Tanggapan Sevilla
Setelah hasil undian, Jose Marra del Nido Carrasco langsung memberikan komentarnya. Dikutip dari tribalfootball, Sevilla jelas tak ingin bertemu Manchester United. Tapi ia tegaskan untuk menangkan kompetisi Liga Europa harus bisa kalahkan semuanya.
Lebih lanjut, Jose Marra del Nido Carrasco menyebutkan mereka bukan favorit. Pasalnya, Manchester United miliki skuad yang oke.
Namun ia tegaskan mereka punya catatan bagus di ajang kasta ketua sepak bola antar klub di benua Eropa, yang mana tak bisa dimiliki tim lain.
Data dan Fakta
Sevilla telah memenangkan trofi Liga Europa sebanyak enam kali. Kemudian juga sudah mengalahkan Manchester United sekali di Liga Champions dan sekali di Liga Europa.
Tim berjuluk Los Palanganas dalam 31 pertandingan terakhir di Liga Europa bisa lolos dalam 29 laga.
Terakhir Sevilla juara pada musim 2019/2020, sementara Manhester United pada musim 2016/2017 di bawah asuhan Jose Mourinho.
Sevilla
Sevilla mungkin musim depan akan absen bermain di Eropa karena sejauh ini masih berada di peringkat ke-13 klasemen Liga Spanyol 2022/23.
Oleh karena itu, pasukan Jorge Sampaoli diprediksi akan tampil habis-habisan melawan Manchester United agar bisa melaju ke semifinal Liga Europa dan memenangkan trofi.