Legenda Manchester City Yakin Lionel Messi Sudah Curi Ballon d’Or Erling Haaland

Gilabola.com – Meski sudah lewat lebih dari seminggu, perbincangan soal Ballon d’Or 2-23 masih ada, dengan legenda Manchester City Shaun Wright-Phillips masih geregetan dan tidak terima kok Lionel Messi yang menang, bukannya Erling Haaland.

Seperti diketahui bahwa menurut pengumuman yang sudah dibuat pada 30 Oktober lalu, penghargaan Ballon d’Or akhirnya diberikan kepada superstar Argentina, atas prestasinya dalam membawa negaranya memenangi Piala Dunia 2022.

Lionel Messi memang menjadi tokoh sentral dalam kemenangan di Qatar, mencetak tujuh gol selama turnamen, sementara dia menjadi MOTM (man of the match) dalam lima dari tujuh pertandingan yang dimainkannya.

Tapi Erling Haaland, yang akhirnya finish kedua, juga oleh banyak pihak sebagai sosok yang layak untuk memenangkan Ballon d’Or 2023 dan menjadi salah satu favorit terkuat untuk memenangkannya sebelum gala pengumuman pada 30 Oktober lalu.

Kedatangannya langsung membuat Manchester City memenangkan Liga Champions yang telah lama dinantikan, selain pada akhirnya memenangi treble winners bersejarah dengan kemenangan di Premier League dan Piala FA.

Dia adalah pencetak gol terbanyak di Liga Inggris musim 2022/2023 dengan 36 gol serta menjadi pencetak gol terbanyak di Liga Champions dengan 12 gol dalam 11 pertandingan yang dimainkan.

Jadi, dengan deretan prestasi mentereng itu, ditambah sejumlah prestasi lainnya yang tidak kami sebutkan di sini, legenda Manchester City Shaun Wright-Phillips yakin bahwa Erling Haaland pantas memenangkan Ballon d’Or 2023.

Mantan pemain, yang pernah bermain di Etihad antara 1999-2005 di mana dia juga sebelumnya bermain untuk tim U-18 klub, mengatakan kepada NewBettingSites.uk, “Saya yakin Erling Haaland pantas memenangkan Ballon d’Or tahun ini.”

Pemilik 36 caps untuk timnas Inggris itu mengakui bahwa Lionel Messi adalah yang terhebat sepanjang masa, tapi penghargaan Ballon d’Or harus diberikan berdasarkan penghargaan individu.

Shaun Wright-Phillips kemudian menyoroti bagaimana Erling Haaland telah banyak memecahkan rekor di musim lalu, terutama catatan golnya yang luar biasa untuk Manchester City di musim debutnya.

Legenda klub itu yakin bahwa striker berusia 23 tahun itu tidak memenangkan Ballon d’Or 2023 hanya karena Lionel Messi memenangkan Piala Dunia 2022 bersama timnas Argentina.

Shaun Wright-Phillips menilai bahwa penilaian itu tidak adil karena Erling Haaland tidak mungkin dinilai berdasarkan prestasi yang sama di level negara karena dia hanya bermain untuk ‘negara kecil’ Norwegia, yang bahkan tidak lolos ke Piala Dunia.

Sementara itu, memang telah banyak mantan pemain lain yang angkat suara soal penghargaan Ballon d’Or 2023, seperti Jerome Rothen dan Lothar Matthaus yang bahkan mengklaim bahwa penghargaan itu bak aib dan lelucon karena Lionel Messi tidak pantas memenangkannya.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!