Lionel Messi bicara soal Neymar dan Kylian Mbappe di PSG. King Leo semringah bisa satu tim dengan Neymar lagi.
Lionel Messi telah bereuni lagi dengan Neymar di PSG. Pemain asal Argentina itu pun membahas sang pemain dan Kylian Mbappe.
Sebagaimana diketahui, Neymar dan Messi pernah satu tim di Barcelona. Berkat kerja keras keduanya, klub sepak bola asal Catalan mampu menangkan gelar bergengsi seperti 2 trofi La Liga dan Liga Champions.
Neymar lebih dulu cabut ke PSG pada 2017 dengan biaya transfer yang luar biasa. Sayang, pesepak bola berusia 30 tahun belum bisa mewujudkan impian PSG yakni menangkan Liga Champions.
Lionel Messi baru bisa menyusul pemain internasional Brasil pada musim panas 2021. Dia bisa tinggalkan Barcelona dan gabung ke PSG tak lepas masalah keuangan raksasa Liga Spanyol. Sayang, di tahun pertamanya kesulitan beradaptasi dengan Liga Perancis.
Namun, King Leo di tahun keduanya mulai bisa menyatu dengan raksasa Liga Perancis. Sang pemain baru-baru ini juga akui kini lebih tajam dan girang bukan main usai kembali satu tim dengan Neymar di PSG.
Kepada TUDN, Lionel Messi menuturkan jika sebetulnya ingin lebih lama main di Barcelona dengan Neymar. Namun King Leo sekarang bahagia karena bisa bereuni lagi.
Lebih lanjut, Messi juga menilai Kylian Mbappe akan menjadi bintang selanjutnya di sepak bola. Menurutnya, dia adalah pemain yang lengkap sebagai penyerang.
Dengan lini depan yang bagus, kini PSG sangat dinantikan fans bisa memenangkan trofi Liga Champions di bawah asuhan Christophe Galtier.
Sementara itu, komentar Lionel Messi senang bisa satu tim lagi dengan Neymar dan main dengan Kylian Mbappe bisa jadi indikasi kuat dia mengharapkan kontrak baru dari PSG. Seperti diketahui, kontraknya akan habis pada Juni 2023 mendatang.