Gila Bola – Meski meraih kemenangan kontra Lyon. Namun, Luis Enrique meminta agar PSG tidak terlena. Ia ingin timnya terus meningkat.
PSG menghadapi Lyon di Stadion Groupama pada hari Senin (4/9) dini hari WIB. Les Parisiens berhsil menang dengan skor 4-1.
Pada laga ini, Kylian Mbappe mencetak dua gol untuk PSG. Sedangkan dua gol kemenangan lainnya dicetak oleh Achraf Hakimi dan Marco Asensio. Sedangkan gol hiburan dari Lyon datang dari Corentin Tolisso.
Walaupun berhasil meraih kemenangan dengan skor meyakinkan di pekan keempat Liga Perancis. Tapi Luis Enrique tetap meminta agar pemain klub sepak bola asal Catalan tidak terlena dengan hasil laga kontra Lyon.
Reaksi Luis Enrique
Bicara kepada PSGTV, Luis Enrique mengatakan hasilnya memang bagus dan ia menilai sikap yang ditunjukkan timnya juga sempurna.
Namun Luis Enrique tegaskan jalan masih panjang. Artinya, raksasa Liga Perancis masih harus banyak menghadapi pertandingan Ligue 1 lainnya dan masih ada beberapa hal yangperlu ditingkatkan oleh PSG.
PSG unggul penguasaan bola 69 banding 31 persen. Menariknya, Lyon mampu sama-sama melepaskan 8 tembakan on target dengan raksasa Liga Perancis.
PSG Menang 2 Laga Beruntun
Pada dua pertandingan awal Liga Perancis, PSG mendapatkan sorotan karena gagal meraih kemenangan alias bermain imbang dua laga melawan Lorient dan Toulouse.
Sedangkan usai itu menang lawan Lens dan Lyon. Berkat tiga poin di laga tandang, PSG sekarang berada di peringkat kedua klasemen dengan perolehan 8 angka.
Klub sepak bola asal Paris juga sejauh ini belum menelan kekalahan diLiga Perancis. Pasukan Luis Enrique belumkalah sama seperti AS Monaco dan Marseille.
Laga Berikutnya
Dengan adanya jeda internasional, PSG baru akan kembali bermain pada 17 September mendatang di pekan kelima Liga Perancis.
PSG selanjutnya akan melawan Nice di Parc des Princes. Akankah pasukan Luis Enrique meraih kemenangan ketiga beruntun? Menarik dinantikan.