Prediksi Timnas Indonesia U24 vs China Taipei di Asian Games 2022: Skuad Garuda Bisa Pesta Gol Lagi!

Gila Bola – Prediksi Timnas Indonesia U24 vs China Taipei di pertandingan kedua Grup F Asian Games 2022 yang akan digelar di Zhejiang Normal University East Stadium, Kamis (21/9) sore, pukul 15.00 WIB.

Timnas Indonesia U24 dipastikan menyambut pertandingan ini dengan penuh percaya diri, setelah sebelumnya menang 2-0 atas Kirgistan di pertandingan pertama grup pada hari Selasa (19/9).

Sebaliknya, skuad China Taipei amankan hasil buruk di laga pertama mereka sebelumnya. Mereka kandas 0-2 dari Korea Utara – juga pada hari Selasa. Kekalahan tersebut kontan membuat China Taipei tertahan di urutan ketiga klasemen sementra grup.

Pertemuan Timnas Indonesia U24 dengan China Taipei di ajang ini diperkirakan akan berlangsung seru sekaligus menegangkan, karena sebelumnya skuad Garuda pernah kalahkan tim yang sama dengan skor fantastis, 9-0.

Peluang Timnas Indonesia U24 untuk menang di laga ini tampaknya sangat terbuka, meskipun kompetisi yang dilakoni di Asian Games 2022 ini tak sama dengan Kualifikasi Piala Asia U23 yang lalu.

Apalagi, China Taipei sudah lakukan perombakan dalam skuad mereka usai keterlibatan mereka di Kualifikasi Piala Asia U23. China Taipei tak diperkuat pemain yang sama dengan tim yang dikalahkan Indonesia U23, 9-0, bahkan hanya dua dari tim U23 mereka yang bertahan di tim U24 ini, yaitu Liang Meng Hsin dan Lin Chun Kai, yang sama-sama bermain di lini belakang. Tak heran jika China Taipei U24 ini tampaj lebih solid dibandingkan tim sebelumnya.

Walau akhirnya China Taipei kalah 0-2 dari Korea Utara di matchday pertama mereka awal pekan ini, tetapi para pemain China Taipei berhasil menyulitkan para pemain Korut. Tampaknya, Indonesia tetap harus waspada dan tak boleh memandang rendah lawan meskipun sebelumnya menang besar atas mereka.

Prediksi Pertandingan

Jika Timnas Indonesia sebelumnya pernah menang atas China Taipei – walaupun kini mereka tak diperkuat tim yang sama, tim asuhan Indra Sjafrie ini difavoritkan akan menang di laga melawan China Taipei. Ya, Indonesia memang unggul dari China Taipei di atas kertas.

Setelah sebelumnya menang besar 9-0, bukan tak mungkin Indonesia kembali menang telak di laga ini. Prediksi Skor: Timnas Indonesia U24 5 – 0 China Taipei.

Prediksi Susunan Pemain

Timnas Indonesia U24: Ernando Ari; Bagas Kaffa, Rizky Ridho, Andy Setyo, Haykal Alhafiz; Rachmat Irianto, Taufany Muslihuddin; Dony Tri Pamungkas, Syahrian Abimanyu, Ramai Rumakiek; Egy Maulana Vikri.

China Taipei: Chiu Yu Hung; Wang Yi You, Liang Meng-Hsin, Fang Li Peng; Tu Shao Chieh, Lin Ming-Wei, Yu Yao Hsing, Yu Yao Hsing, Wen Chih Hao, Chin Wen Yen; Lin Wei-Chien, Chen Po Liang.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!