Di AS Roma Ngaku Cedera, Eh Paulo Dybala Malah Gabung Skuad Timnas Argentina

Paulo Dybala masuk dalam skuad timnas Argentina untuk laga pemanasan terakhir jelang Piala Dunia dengan mereka akan menghadapi Honduras dan Jamaika di jeda internasional.

Paulo Dybala bisa membuat pihak AS Roma sangat kesal lantaran dia sebelumnya tidak bersedia bagi klub dengan alasan cedera tapi sekarang malah bergabung dengan skuad timnas Argentina untuk pertandingan persahabatan mereka melawan Honduras dan Jamaika, seperti diberitakan via Calciomercato.

Pemain berusia 28 tahun itu sebenarnya diharapkan turun sebagai starter selama pertandingan kandang timnya melawan Atalanta di laga lanjutan Serie A pada Minggu (18/9) malam WIB terutama setelah kinerjanya yang mengesankan bagi tim ibukota, mencetak empat gol dan dua assist dalam delapan pertandingan di semua kompetisi.

Tapi dia kemudian tampak mengalami cedera otot paha kiri saat pemanasan dan langsung menuju ke ruang dokter di Villa Stuart untuk menjalani beberapa tes, yang akhirnya membuat Paulo Dybala absen selama pertandingan yang berakhir dengan kekalahan AS Roma dengan skor 0-1 di Olimpico.

Media Italia Calciomercato memberitakan bahwa tidak ada laporan dari hasil pemeriksaan itu tentang cedera mantan bintang Juventus, tapi Transfermakrt mengklaim bahwa itu adalah gangguan otot dengan perkiraan kembali yang tidak bisa ditentukan.

Menariknya bahwa meski dia mengalami cedera yang membuatnya tidak tersedia untuk AS Roma, tapi pemain berjuluk La Joya itu malah masih berangkat untuk bergabung dengan timnas Argentina untuk laga persahabatan melawan Honduras dan Jamaika.

Itu sebenarnya pilihan berisiko, tapi Paulo Dybala tahu bahwa jeda internasional ini sangat penting sebagai ajang seleksi terakhir skuad asuhan Lionel Scaloni jelang Piala Dunia 2022 mendatang di Qatar.

Kategori: Liga Italia
Topik: AS Roma, Paulo Dybala
SelanjutnyaCarlos Queiroz Pede Iran Bisa Sikat Timnas Inggris!
Hadi Bashori adalah seorang jurnalis olahraga yang sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun, berpengalaman menulis di berbagai media cetak nasional dan regional, selain menjadi jurnalis tetap di Gilabola. Memiliki minat yang besar dalam dunia sepak bola, dan selalu bersemangat dalam menulis berita-berita olahraga yang aktual dan menarik. Karyanya selalu ditunggu oleh para penggemar olahraga di Indonesia. Dengan pengalaman dan keahliannya dalam mengajar dan menulis sebagai dosen dan jurnalis, Hadi Bashori merupakan sosok yang inspiratif dan berpengaruh bagi banyak orang. Kecintaannya pada sepak bola juga memperkaya perspektifnya dalam melihat dan menulis tentang dunia olahraga.