Dicap Jelek di Manchester United, Harry Maguire Jadi Rebutan 5 Klub Top Serie A

Gila BolaHarry Maguire tak perlu khawatir soal masa depanya. Bek Manchester United itu diburu klub-klub top Liga Italia di bursa transfer musim panas ini.

Maguire merupakan salah satu bek tengah berpengalaman. Akan tetapi, sejak pindah dari Leicester City ke Manchester United penampilannya beragam di lini belakang.

Harry Maguire kerap melakukan blunder, yang mana merugikan raksasa Liga Inggrisdi pertandingan krusial. Tak ayal para suporter yang geram langsung memberikan kritikan pedas. Tak jarang juga performa yang mengecewakan mendapatkan kecaman dari beberapa legenda MU.

Kini, di bawah asuhan Erik ten Hag namanya semakin tenggelam. Pasalnya, pemain timnas Inggris tak lagi masuk rencana jangka panjang pria asal Belanda. Akibatnya,ia diberitakan sana-sini. Namun klub-klub Liga Italia yang paling tertarik mengamankan tanda tangan Maguire di bursa transfer musim panas ini.

Diminati 5 Klub Besar 

Diberitakan oleh Il Corriere dello Sport, bahwa agen dari Harry Maguire sedang melakukan kontak dengan beberapa klub Liga Italia.

Laporan tersebut menjelaskan klub besar yang lebih tertarik mengamankannya di musim panas ini. Juventus, Napoli, Roma, AC Milan, dan Inter Milan adalah yang berminat memboyong Harry Maguire.

Sebenarnya bukan dari klub Serie A saja yang berminat memakai servisnya. Namun dari Inggris ada West Ham United. David Moyes adalah orang yang inginkannya berada di klub sepak bola asal London Timur.

Bisa Sukses di Italia 

Harry Maguire boleh mendapatkan kritikan yang pedas berada di Manchester United. Bahkan ban kaptennya juga sudah dicopot oleh Erik ten Hag belum lama ini.

Namun pindah ke Liga Italia bisa menjadi ajang pembuktian untuk Harry Maguire. Bahkan iajuga bisa menjadi juara di klub  seperti Juventus, Napoli, Roma, AC Milan, dan Inter Milan.

Sedikit informasi, dua bek asal Inggris Chris Smalling dan Fikayo Tomori adalah pemain terbaru yang sukses di era sepak bola modern saat ini. Nama pertama berhasil membawa Roma juarai Liga Konferensi Eropa, sedangkan Tomori menangkan trofi Liga Italia bersama Milan.

Harry Maguire Kena Cemooh 

Sepertinya semuanya yang ada di Manchester United kompak sudah tak membutuhkannya lagi. Teranyar, ia mendapatkan cemoohan saat MU dikalahkan oleh Real Madrid dalam laga pramusim.

Dari berita yang beredar, ada sejumlah cemooh dari beberapa sektor tribune stadion. Dengan demikian, semakin kuat Harry Maguire harus segera meninggalkan Old Trafford. Jika bertahan, ia juga pilihan keempat setelah Raphel Varane, Lisandro Martinez, dan Victor Lindelof.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!