Tanda-tanda Andrea Belotti Selangkah Lagi Gabung AS Roma

Sebentar lagi AS Roma mungkin mengumumkan striker baru. Klub papan atas Liga Italia akan merekrut Andrea Belotti di musim panas ini.

Belotti adalah salah satu penyerang yang sekarang ini tidak punya klub. Kontraknya berakhir pada bulan Juni lalu dengan Torino. Kendati sedang nganggur, tetapi dia tetap dicari sejumlah klub.

AS Roma adalah klub Liga Italia yang paling santer diberitakan ingin memboyongnya musim panas ini. Tanda-tanda Andrea Belotti akan jadi rekrutan baru Giallorossi setelah Felix Afena-Gyan telah mencapai kesepakatan pindah ke Cremonese.

Diberitakan Calciomercato.com dan Il Corriere dello Sport, Belotti akan berada di Roma antara hari ini atau besok. Dia datang akan menjalani tes medis.

Jika sudah beres, sang pemain akan meneken kontrak pada hari Minggu nanti. Dalam berita itu dijelaskan jika pesepak bola yang pernah bermain untuk Palermo akan mendapatkan kontrak selama tiga tahun di Stadio Olimpico.

Jose Mourinho menilai Andrea Belotti adalah cadangan yang ideal untuk Tammy Abraham. Seperti diketahui, striker asal Inggris sekarang jadi andalan Mou dalam urusan mencetak gol di Liga Italia dan ajang lain. Jadi, jika eks striker Chelsea cedera Belotti bisa lebih banyak dapatkan menit bermainnya di AS Roma.

Di tahun terakhirnya bersama Torino, Belotti mampu mengemas 8 gol plus 1 assist dalam 22 penampilan di Liga Italia. Sedangkan di semua kompetisi, dia mengoleksi 113 gol plus 28 assist dalam 251 penampilan.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!