Jude Bellingham Gagal Beri Salam Perpisahan yang Indah pada Borussia Dortmund

Gila Bola – Jude Bellingham gagal ucapkan selamat tinggal dengan indah pada Borussia Dortmund setelah mereka gagal menyabet gelar juara musim ini.

Jude Bellingham yang santer diberitakan akan pindah ke Real Madrid, terpaksa harus dicadangkan saat Borussia Dortmund menjamu Mainz akibat cedera.

Pemain internasional Inggris itu tak memiliki daya apa-apa untuk membantu rekan-rekannya di lapangan, dan mencegah mereka membuang kesempatan juara untuk pertama kalinya sejak tahun 2012.

Musim yang luar biasa bagi Borussia Dortmund ini terpaksa berakhir antiklimaks. Tak seperti yang diperkirakan sebelumnya, Bayern Munchen malah berhasil amankan gelar juara Bundesliga untuk ke-11 kalinya secara berturut-turut, lewat perbedaan selisih gol yang cukup lumayan jauh 54 – 39.

Diungkapkan SunSport, Borussia Dortmund hanya harus mengalahkan Mainz – dalam laga yang mereka mainkan di kandang sendiri, untuk kalahkan rival sengitnya, Bayern Munchen, dan amankan gelar juara pertama dalam 11 tahun terakhir.

Borussia Dortmund Tampil Grogi Sejak Kickoff

Namun skuad asuhan Edin Terzic itu malah tampil grogi di babak pertama, hingga mereka kerap lakukan kesalahan sendiri, dan itu sangat merugikan.

Sebastien Haller gagal mengonversi penalti, tepat setelah Mainz memimpin di babak pertama. Skuad BVB bahkan sudah tertinggal dua gol lebih dulu sebelum jeda turun minum.

Skuad Terzic harus bisa bukukan setidaknya tiga gol dalam 45 menit kedua, untuk wujudkan mimpi mereka menjadi juara, asalkan Bayern Munchen bertahan atau perpanjang keunggulan satu gol mereka di kandang Koln.

Namun musim yang penuh dengan lika-liku kali ini tak menyisakan cukup waktu bagi Borussia Dortmund.

Jude Bellingham Gagal Beri Trofi di Akhir Karirnya Bersama Dortmund

Raphael Guerreiro sempat memberi tuan rumah harapan saat ia memperkecil ketertinggalan Die Borussen di babak kedua. Apalagi, Dortmund punya banyak peluang untuk comeback dan amankan kemenangan di hadapan suporter yang yakin tim kesayangan mereka akan juara musim ini.

Lalu, Koln berhasil samakan kedudukan mereka di saat laga tinggal tersisa sembilan menit lalu, dan membuat skuad Terzic kembali unggul satu poin.

Namun, gegap-gempita kegembiraan suporter Dortmund tak bertahan lama, karena Jamal Musiala sukses mencetak gol kemenangan Bayern Munchen di menit ke-89.

Juara abadi Bundesliga itupun bertahan dan kembali amankan kemenangan. Sementara gol penyama kedudukan untuk Dortmund, Nicklas Sule, yang tercipta di masa injury dirasakan terlambat. Bayern Munchen – yang dipandu mantan pelatih Borussia Dortmund, Thomas Tuchel, itupun berhasil mempertahankan gelar mereka.

Sungguh akhir yang tak menyenangkan bagi Jude Bellingham yang akan tinggalkan Signal Iduna Park usai musim ini!

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!