Cukup Satu Gol Leonardo Bonucci, Berpotensi Selamatkan Juventus

Gilabola.com – Gol kapten Juventus Leonardo Bonucci pada laga melawan PSG tadi malam berpotensi menyelamatkan skuad Massimiliano Allegri dari kemungkinan terburuk, duduk di urutan keempat Grup H Liga Champions.

Juventus adalah raksasa Eropa, salah satu tim terbaik di Italia, memiliki ranking 9 dalam daftar UEFA tapi sebelum kick-off di Allians Stadium ini dimulai, mereka harus menyaksikan dirinya bersanding sama poin (3) dengan tim urutan 108 Eropa, Maccabi Haifa.

La Vecchia Signora tertinggal lebih dulu melalui gol Kylian Mbappe menit 13, sebelum dibalaskan oleh Bonucci jelang akhir babak pertama.

Jika Bianconeri gagal mencatatkan hasil imbang atau kemenangan lawan Lionel Messi dan kawan-kawan pada matchday keenam Liga Champions, Kamis (3/11), raksasa Serie A itu akan pulang dengan tangan kosong dan mengirim tim Israel itu ke Liga Europa setelah mereka pada jam yang sama mempertahan skor imbang 1-1 lawan Benfica.

Matchday keenam di Grup H ini hanya berisi perebutan jatah Liga Europa karena posisi satu-dua sudah tidak tergoyahkan menjadi milik PSG dan Benfica. Siapa posisi satu dan runner-up, itulah yang diperebutkan. Kedua tim main imbang 1-1 sebanyak dua kali sehingga head-to-head tidak berguna dan hanya perolehan poin total setelah melawan oposisi masing-masing di matchday enam akan menetapkan ranking grup.

Juventus tidak boleh kalah lawan PSG. Kalau bisa bahkan meraih tiga poin untuk mengamankan satu-satunya kompetisi Eropa yang tersisa dari musim 2022/23. Skor imbang sudah cukup jika Maccabi Haifa vs Benfica usai imbang.

Skor kedua pertandingan di Grup H masih terjaga 1-1 saat berita ini diunggah pada awal babak kedua.