Jurgen Klopp Ikrarkan Liverpool Siap Habis-Habisan Balas Dendam Pada Napoli

Gilabola.com – Jurgen Klopp tidak sepakat bahwa Liverpool saat ini kurang usaha setelah awal musim yang kurang mengesankan khususnya di liga domestik saat mereka akan masuk ke laga melawan Napoli ini dengan dua kekalahan beruntun di Premier League.

Manajer Liverpool Jurgen Klopp menegaskan bahwa timnya akan berjuang keras untuk bisa mengalahkan Napoli, menjadi tim yang tak ingin dihadapi, dan yakin bahwa kemenangan akan datang kepada mereka setelah dua pekan yang mengecewakan di laga domestik, seperti diberitakan via Liverpool Echo.

Raksasa Merseyside mungkin akan tertarik untuk membalas dendam mereka atas kekalahan 4-1 yang buruk di pertemuan pertama di Stadion Diego Maradona di Grup A mereka, namun mereka sayangnya akan datang ke laga ini dengan modal yang buruk.

Liverpool menderita kekalahan 1-2 di kandang sendiri di Premier League melawan Leeds United, menjadi kekalahan kedua beruntun mereka setelah sebelumnya dipermalukan tim promosi Nottingham Forest dengan skor tipis 1-0 di City Ground.

Ditanya apakah timnya kurang energi bertarung dan etos kerja dalam kekalahan tersebut, Jurgen Klopp membantah, mengatakan timnya kalah karena kalah, bukan karena tidak bekerja cukup keras, meski menyesali bahwa itu adalah kebobolan gol dengan cara yang tidak perlu.

Tentang melawan Napoli, taktisi Jerman itu kemudian mengungkapkan bahwa timnya siap tampil all-out menghadapi pemuncak klasemen Serie A itu, siap menjadi lawan yang tidak ingin dihadapi, tapi dia juga tahu bahaw pasukan Luciano Spalletti tidak akan menjadi rival yang mudah dilawan.

Bagaimanapun Jurgen Klopp kemudian mengungkapkan rasa optimisnya bahwa selalu ada peluang untuk memenangkan pertandingan berikutnya dan memperbaiki keadaan setelah dua kekalahan beruntun mereka di liga, sementara kemenangan atas Napoli bisa membuka peluang mereka untuk finish di puncak Grup A.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!