Luis Suarez Puji Penyerang 1,4 Trilyun Liverpool Ini Sebagai Striker Terbaik Dunia

Gilabola.com – Luis Suarez memberikan pujian yang tinggi kepada penyerang Liverpool Darwin Nunez sebagai salah satu striker terbaik usai kemenangan timnas Uruguay di Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan timnas Bolivia.

Striker berusia 24 tahun itu telah tampil mengesankan di jeda internasional bulan ini dengan dia berhasil mencetak tiga gol dalam dua penampilannya untuk negaranya di Kualifikasi Piala Dunia zona Commebol.

Sebelumnya, Darwin Nunez menyumbang satu gol saat timnas Uruguay secara perkasa mengalahkan juara dunia timnas Argentina dengan skor 2-0 dan mengakhiri perjalanan tanpa kekalahan Lionel Messi dkk sejak Piala Dunia.

Penyerang Liverpool itu kemudian melanjutkan kinerja positifnya dengan mencetak dua gol selama kemenangan 3-0 atas timnas Bolivia, membawa mereka ke urutan kedua klasemen sementara dengan 13 poin dari enam pertandingan.

Luis Suarez, sementara itu, baru masuk di menit ke-73 untuk menggantikan Darwin Nunez, hanya dua menit setelah timnas Uruguay mencetak gol ketiga mereka melalui gol kedua striker 24 tahun itu.

Melihat bahwa masa depan lini depan La Celeste terjamin dengan keberadaan striker Liverpool itu, penyerang Gremio berusia 36 tahun itu pun memberikan pujian besar kepada rekan mudanya tersebut.

Kami beritakan dari Metro, Luis Suarez mengatakan setelah pertandingan, “Saya berada dalam peran yang membuat saya sangat bahagia, berusaha membantu dengan apa pun yang saya bisa.”

Dia melanjutkan bahwa dirinya senang karena timnas Uruguay memiliki salah satu striker No.9 terbaik di dunia dalam diri Darwin Nunez, yang sekarang telah mencetak enam gol bagi negaranya.

Luis Suarez menambahkan bahwa skuad timnas Uruguay sangat membutuhkan penyerang berusia 24 tahun itu sembari mengungkapkan bahwa tugasnya adalah berkontribusi dalam apa yang harus dia lakukan dan memuji rekan juniornya itu atas apa yang dia lakukan.

Sementara itu, Darwin Nunez, ketika diberitahu tentang pujian dari striker legendaris negaranya itu, mengatakan bahwa dirinya merasa sangat bahagia mendapatkan pujian dari pemain sekelas Suarez.

Menurut bomber Liverpool itu, Luis Suarez adalah striker terbaik dan dia sangat menikmati momen-momen bermain dengan penyerang berusia 36 tahun yang sekarang bermain untuk Gremio tersebut.

Darwin Nunez kemudian menutup dengan pujian tinggi pada mantan bintang Barcelona itu dengan mengatakan, “Dia salah satu pemain nomor 9 terbaik dalam sejarah Uruguay dan Anda harus menikmatinya.”

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!