Gila Bola – Barcelona diyakini akan kesulitan melepas Ansu Fati, meskipun winger muda tersebut diminati beberapa tim papan atas Inggris.
Pasalnya, bintang jebolan La Masia itu menolak untuk tinggalkan Barcelona. Ia bersikeras bertahan di Camp Nou dan memperjuangkan nasibnya di skuad utama Blaugrana.
Presiden klub Joan Laporta dan direktur Mateu Alemany bahkan diberitakan sudah bertemu dengan agennya, Jorge Mendes. Meskipun dalam pertemuan itu dibicarakan pula kontrak beberapa pemain lainnya, tapi pembicaraan paling penting mereka adalah terkait Ansu Fati.
Diungkapkan Barca Universal, Mendes sudah melempar Ansu Fati ke bursa transfer, dan menawarkan peluang di beberapa klub Liga Premier. Namun, pemain berusia 20 tahun itu tak ingin tinggalkan Barcelona saat ini.
Barcelona Idealnya Harus Lebih Bersabar
Situasi Ansu Fati yang pernah disebut-sebut sebagai bintang masa depan Barca itu memang sangat rumit belakangan ini.
Setelah lama absen akibat cedera, Fati kembali bermain secara reguler musim ini. Sayangnya, ia tak memberi dampak yang bagus di beberapa laga yang dimainkannya.
Idealnya, Laporta dan Xavi Hernandez harus lebih bersabar pada pemain yang bakatnya memang tak perlu diragukan tersebut. Masalah mental memang menjadi hambatan yang menyulitkan, tetapi tak ada yang tidak mungkin bisa diselesaikan dalam hal ini.
Barcelona Didesak untuk Melepas Pemain di Musim Panas
Namun, masalah yang dialami tim Catalan itu adalah kebutuhan yang sangat mendesak dalam menjual pemain.
Administrasi mendorong setidaknya satu orang, jika tidak bisa lebih, harus tinggalkan lini depan Barca, dan Ansu Fati menjadi kandidat pertama dalam daftar ini.
Selanjutnya, masa depan Ansu Fati di Barca akan ditentukan oleh penampilannya dalam beberapa bulan mendatang. Fati berada dalam situasi hidup atau mati, karena penampilannya yang di bawah standar akan membuatnya harus mencari klub baru di musim panas.
Pinjamkan Ansu Fati Bisa Jadi Solusi Terbaik
Dalam 23 penampilannya di ajang La Liga untuk Barcelona musim ini, Fati tercatat mencetak tiga gol dan beberapa assist.
Dia rata-rata mencetak kurang dari satu umpan kunci di setiap dua pertandingan dan hanya berhasil menciptakan satu peluang emas sejauh ini di ajang liga.
Pada bulan Juni, harus dilihat apakah Barcelona akan memilih untuk berpisah secara permanen atau hanya akan meminjamkan Ansu Fati ke klub lain. Cara terakhir barangkali menjadi cara yang lebih aman untuk mencegah penyesalan di masa datang.