Gila Bola – Bukan rahasia lagi bahwa Barcelona membutuhkan tambahan di sektor bek kanan. Kini dkabarkan Benjamin Pavard semakin dekat bisa diboyong ke Camp Nou
Raksasa Liga Spanyol sebenarnya sudah punya Sergi Roberto dan Hector Bellerin untuk pilihan Xavi Hernandez. Namun tujuan klub adalah ingin membuat tim lebih tangguh lagi dan bisa bersaing menangkan trofi.
Sayangnya, Barcelona terkendala karena ada batasan keuangan yang diberlakukan klub sehingga cukup sulit membawa emain sesuai kebutuhan Xavi. Tapi sekarang pemain sesuai keinginan sang pelatih sudah ada di mana Benjamin Pavard berpotensi besar diboyong.
Barcelona Sudah Jalin Komunikasi
Bisa dikatakan peluang klub sepak bola asal Catalan mendapatkan Benjamin Pavard cukup besar dari Bayern Munchen. Diberitakan oleh Kicker via Football Espana, kubu Blaugrana lewat petinggi klub diam-diam terus melakukan komunikasi dengan agen sang pemain untuk mengamankan tanda tangannya.
Dalam laporan tersebut tak jelaskan sejauh mana pembicaraan yang dilakukan oleh Barcelona dengan kubu Benjamin Pavard. Tapi yang jelas jika berhasil diboyong ke Camp Nou akan membuat Xavi Hernandez semringah.
Andai raksasa Liga Spanyol yang berhasil mengamankan tanda tangannya bakal membuat Juventus gigit jari. Sebab Si Nyonya Tua juga diberitakan tim top Eropa yang juga inginkan servis Pavard.
Benjamin Pavard Tertarik Tantangan Baru
Benjamin Pavard sekarang bermain di Bayern Munchen. Namun kontraknya akan habis. Dia juga tak memberikan sinyal bertahan di Allianz Arena karena ingin tantangan baru.
Jika Pavard meninggalkan Bayern Munchen dengan status bebas transfer akan menguntungkan Barcelona. Pasalnya, kesepakatan bisa lebih murah di mana sesuai dengan keinginan klub sepak bola asal Catalan.
Benjamin Pavard bermain untuk Die Roten sejak 2019. Dia telah membantu menangkan 3 trofi Liga Jerman, 1 Liga Champions, 1 Piala Dunia Antarka klub, dan 1 Piala Super UEFA.
Jadi Pemain Ketiga Timnas Perancis
Andai resmi bergabung ke Barcelona, pesepak bola 26 tahun akan jadi pemain Perancis ketiga yang akan gabung ke Camp Nou. Sebelumnya, Blaugrana sudah memiliki Ousmane Dembele dan Jules Kounde.
Benjamin Pavard juga bisa bermain di posisi lain selain bek kanan. Tercatat incaran raksasa Liga Spanyol juga bisa bermain sebagai bek tengah.