Real Madrid Didesak Gercep! Ancelotti Ngotot Leny Yoro Ikut Pramusim

Gilabola.com – Real Madrid harus lebih gercep upayakan kedatangan Leny Yoro demi penuhi keinginan pelatih Carlo Ancelotti, yang ngotot meminta pemain Lille itu sudah gabung Los Blancos saat pramusim.

Diungkapkan AS, dengan dijualnya Rafa Marin ke Napoli belum lama ini, langkah untuk datangkan bek Lille itu sudah semakin jelas.

Real Madrid berharap, tawaran sebesar 35 juta Euro – sekitar 616 miliar Rupiah, untuk Yoro diterima klub Ligue 1 tersebut, dan pemain itu sudah bisa gabung Madrid sejak awal pramusim.

Faktanya, Ancelotti mendesak klub untuk datangkan Yoro sejak hari pertama skuadnya berkumpul. Pelatih asal Italia itu seakan tunjukkan kepercayaannya terhadap potensi pemain muda tersebut.

Madrid sengaja mengambil langkah untuk amankan Yoro, dan Lille mendapati diri mereka berada dalam posisi yang lemah dalam negosiasi kedua klub.

Pasalnya, bek berusia 18 tahun itu juga ngotot ingin pindah ke Bernabeu, dan Madrid berhasil memanfaatkan hal itu untuk menguntungkan mereka.

Carlo Ancelotti Ungkap Alasan Targetkan Leny Yoro Ikut Pramusim

El Real menargetkan Yoro siap untuk ikuti latihan pramusim Madrid bersama Ancelotti pada Senin (15/7) pekan depan. Hal ini diharapkan bisa membantu pemain tersebut untuk beradaptasi dengan lingkungan tim barunya secepat mungkin.

Sikap Ancelotti untuk meminta klub segera datangkan Yoro sebenarnya juga cukup beralasan. Hal ini berawal dari kehati-hatian yang harus dilakukan staf pelatih terhadap David Alaba yang baru saja pulih cedera. Karena alasan ini pula, diyakini Yoro akan jalani transisi yang lancar di klub raksasa Spanyol tersebut.

Apalagi, dengan pindahnya Marin, perhatian kini beralih kepada Yoro yang berpeluang besar menjadi pemain ke empat dalam urutan permainan di tengah lini pertahanan Madrid.

Kini, Madrid berencana meningkatkan tekanan mereka kepada Lille, dan berharap bisa amankan jasa Yoro dengan sebuah tawaran yang akan memasukkan beberapa bonus terkait dengan penampilannya, hingga total nilai transfernya menjadi sekitar 616 miliar Rupiah tersebut.

Real Madrid Berharap Yoro Segera Beradaptasi dan Beri Kontribusi

Satu hal yang harus dicatat, baik Eder Militao maupun Antonio Rudiger tak akan tersedia di awal pramusim Madrid, karena keterlibatan kedua pemain itu di Copa America dan Piala Eropa.

Keduanya saat ini sedang berlibur hingga beberapa saat sebelum tim lakukan perjalanan ke Amerika Serikat pada 28 Juli 2024.

Situasi ini membuat potensi kedatangan Yoro semakin kritis. Pasalnya, saat ini masa liburan pemain itu sudah berakhir dan dia sudah terlibat dalam sesi latihan pramusim yang digelar Lille sejak 1 Juli silam. Saat ini, Yoro juga disebut-sebut berada dalam posisi yang baik untuk segera terbang ke Bernabeu.

Seiring berjalannya waktu, Yoro telah cermati dan mengantisipasi kepindahannya ke salah satu klub papan atas dunia tersebut. Strategi Madrid pun jelas: ingin Yoro bergabung dan berikan kontribusinya sesegera mungkin, serta pastikan bahwa adaptasi yang dilakukannya berjalan lancar dan secepat kilat di skuad El Real.