Hasil Barito Putera vs Persik Kediri: Unggul Jumlah Pemain, Tuan Rumah Susah-Payah Menang 2-0

Gila Bola – Hasil Barito Putera vs Persik Kediri di pekan ke-9 Liga 1 Indonesia musim 2023/24 yang berlangsung di Stadion Demang Lehman, Martapura, Sabtu (19/8) malam, ditutup dengan skor 2-0.

Barito Putera hanya berhasil menang tipis atas tamu mereka, Persik Kediri, yang sudah kehilangan satu pemain akibat kartu merah. Skor ini tentunya membuat frustrasi, karena anak-anak asuhan Rahmat Darmawan itu terus-menerus gagal menambah koleksi gol mereka akibat kiper tangguh Persik, Kartika Ajie, yang berkali-kali lakukan penyelamatan gemilang.

Barito Putera harusnya bisa unggul dua gol di laga ini, tapi eksekusi penalti pertama yang dilakukan Renan Alves di menit ke-24 gagal bersarang di gawang Persik, setelah penyelamatan gemilang dilakukan Kartika Ajie.

Sayangnya, Persik harus kehilangan Vava Mario Yagalo yang kembali berujung pada hadiah penalti bagi tim tuan rumah. Kali ini, eksekusi yang dilakukan Gustavo Tocantins berhasil menjebol gawang Persik Kediri di menit 38.

Gol kedua Barito Putera kemudian dibukukan pemain pengganti, Makan Konate, setelah tendangan first time-nya berhasil menyarangkan umpan Tocantins dari pinggir area penalti di menit 86. Susah-payah tuan rumah untuk menambah koleksi gol mereka akhirnya membuahkan hasil.

Tambahan tiga poin malam ini sukses membawa Barito Putera menggeser Borneo FC dari peringkat dua klasemen sementara dan kini kantongi poin 17 – dua poin di bawah pemuncak klasemen, Madura United. Sedangkan Persik Kediri – yang sebelumnya tak pernah kalah di tiga laga beruntun, kini bertengger di posisi 12 dan mengoleksi poin 11.

Barito Putera Gagal Eksekusi Penalti

Kedua tim yang tengah berada dalam tren positif masing-masing, berusaha tampil menekan sejak kickoff. Tuan rumah Barito Putera memang mencoba tampil lebih dominan dengan lancarkan beberapa ancaman mengerikan di awal laga.

Tuan rumah kemudian mendapat peluang emas dari titik putih setelah Renan Alves dilanggar Faris Aditama di area penalti.

Namun, Renan yang langsung mengambil eksekusi tendangan penalti ini gagal membawa Barito Putera memimpin, setelah kiper Persik, Kurniawan Kartika Ajie, berhasil membaca arah bola dan membendung tembakan Renan Alves dengan kaki kanannya. GAGAL!!

Barito Putera Akhirnya Memimpin, Persik Kediri Bermain dengan 10 Pemain

Persik Kediri harus bermain dengan 10 pemain setelah Vava Mario Yagalo mendapat kartu kuning kedua di menit 36, setelah lakukan pelanggaran terhadap Renan Alves di area penalti.

Wasit pun menunjuk titik putih. Kali ini, Gustavo Tocantins yang tampil sebagai eksekutor, dan Kartika Ajie tak mampu membendungnya. GOL!! Barito Putera pun memimpin 1-0 di menit 38!

Hanya dua menit kemudian, Barito Putera berusaha keras untuk kembali menjebol gawang Persik Kediri. Beberapa kali ancaman terjadi, tapi Barito Putera gagal memanfaatkan kemelut di depan gawang Persik.

Barito Putera sebenarnya memiliki beberapa peluang yang harusnya  bisa membuat mereka menggandakan skor. Dua peluang emas bahkan berhasil dilesakkan tim tuan rumah di menit ke-70, tetapi kiper Persik lakukan penyelamatan gemilang untuk gagalkan keduanya.

Makan Konate Berhasil Gandakan Keunggulan Barito Putera

Barito Putera pun gagal menambah koleksi gol mereka melawan tim yang sudah kehilangan satu pemain. Renan Silva bahkan nyaris membawa Persik Kediri samakan kedudukan di menit 76, tetapi upayanya berhasil digagalkan Ega Rizky!

Barito Putera akhirnya berhasil menggandakan keunggulan mereka di menit 86 setelah pemain pengganti, Makan Konate, lancarkan tendangan first time-nya yang langsung bersarang di gawang Persik Kediri. GOL!!

Susah-payah tuan rumah untuk menambah koleksi gol di laga ini akhirnya membuahkan hasil lewat aksi pemain pengganti. Laga Barito Putera vs Persik Kediri akhirnya ditutup dengan keunggulan tuan rumah, 2-0.

Susunan Pemain

Barito Putera (4-4-2): Ega Rizky Parama; Ilham Zusril Mahendra, Hasyim Kipuw, Renan Alves, Frendy Saputra; Bagus Kahfi, Bayu Pradana, Mike Ott, Rizky Pora; Murilo Mendes, Gustavo Tocantins.

Persik Kediri (4-4-2): Kartika Ajie; Agil Munawar, Yusuf Meilana, Anderson Nascimento, Vava Mario Yagalo; Krisna Bayu Otto, Rohit Chand, Renan da Silva, Faris Aditama; M Khanafi, M Supriadi.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!