Gila Bola – Tren positif yang berlanjut di Persib Bandung bikin Bojan Hodak semangat. Sang pelatih memiliki target baru di Liga 1 Indonesia 2023/24.
Diketahui, Persib Bandung di pekan ke-13 mampu menang dengan skor 2-1 atas tuan rumah Bhayangkara FC pada hari Sabtu (23/9). Gol kemenangan Maung Bandung dipastikan Ciro Alves di menit ke-90+6.
Berkat kemenangan tersebut, Persib Bandung sekarang menempati peringkat ke-5 klasemen Liga 1 Indonesia dan mengemas 21 poin. Padahal, di awal musim mereka sempat terseok-seok di papan bawah dan sempat merasakan zona merah.
Tiga poin yang diraih rupanya membuat Bojan Hodak sekarang menaikan targetnya. Pelatih Persib Bandung mengincar timnya tembus Championship Series. Artinya, ingin berada di empat besar Liga 1 Indonesia.
Bojan Hodak Ungkap Targetnya
Usai memimpin sesi latihan Persib Bandung, Bojan Hodak mengatakan ketika ia gabung dengan Persib Bandung timnya ada di posisi ke-16. Ia menyebutkan saat itu targetnya menjauh dari zona degradasi.
Bojan Hodak menyebutkan targetnya pun sudah tercapai dan ke papan tengah juga demikian. Namun pelatih sepakbola asal Kroasia menyatakan dengan sudah ada di posisi kelima, ia ngin membawa timnya ke empat besar.
Sekedar informasi, untuk menentukan pemenang Liga 1 musim ini akan berbeda. Nantinya empat tim teratas akan kembali diadu kembali untuk menentukan juara.
Punya Saingan
Meski demikian, target Bojan Hodak tidak akan mudah. Pasalnya, Persib Bandung harus bersaing dengan empat tim teratas saat ini yang dihuni oleh PSIS Semarang, RANS Nusantara FC, Borneo FC, dan Madura United.
Sementara Persib Bandung juga harus bersaing dengan tim peringkat keenam sampai 12 Liga 1 Indonesia. Sampai pekan ke-14, jarak poin dari urutan pertama hingga ke-12 sangat berdekatan.
Dengan demikian, Persib Bandung perlu konsisten di mana pasukan Bojan Hodak tak boleh mendapatkan kekalahan beruntun di Liga 1. Jika tidak akan mudah digeser klub lain.
Statistik Persib Bandung
Maung Bandung sudah melakoni 13 laga. Rinciannya, menang 5 pertandingan, imbang enam kali, dan kalah 2 kali. Persib Bandung sudah mencetak 21 gol dan kebobolan 18 gol.
Kekalahan terakhir Persib Bandung saat melawan Persis Solo dan sudah enam laga tanpa kekalahan.