Agen Sebut Erling Haaland Bisa Jadi Pemain Pertama Tembus Harga 18 Trilyun!

Agen Erling Haaland, Rafaela Pimenta, berbicara banyak hal tentang kliennya termasuk soal potensi kontrak barunya di Manchester City dan klausul transfer Real Madrid.

Rafaela Pimenta yakin bahwa kliennya Erling Haaland akan menjadi pemain pertama yang harganya mencapai 1 Milyar Poundsterling, hampir Rp 18 Trilyun, saat dia juga membicarakan banyak hal tentang striker Manchester City itu, seperti diberitakan via Sky Sports.

Bomber timnas Norwegia itu bergabung dengan raksasa Premier League dari Borussia Dortmund selama jendela transfer musim panas lalu dalam kesepakatan senilai Rp 1 Trilyun dan dia membuktikan bahwa harga itu terlalu murah baginya.

Dia saat ini adalah top skor sementar Premier League usai mencetak 15 gol hanya dalam 10 penampilan, sementara dia secara keseluruhan telah membukukan 20 gol dalam 14 penampilannya di semua kompetisi untuk Manchester City.

Di usianya yang baru 22 tahun, Erling Haaland tampaknya akan menjalani karir hebat dan  menjadi salah satu pemain terbesar di masa depan saat dia bahkan bersama Kylian Mbappe digadang-gadang akan menjadi penantang Ballon d’Or serius di masa depan pasca berakhirnya dominasi Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.

Rafaela Pimenta, berbicara kepada Sky Sports, yakin bahwa harga kliennya akan meningkat lebih jauh di tahun-tahun mendatang saat ia melanjutkan perkembangannya, yakin bahwa dia akan bisa menjadi pemain pertama yang tembus harga 1 Milyar Poundsterling, hampir Rp 18 Trilyun, jika menggabungkan nilai sepak bolanya, nilai citranya, dan nilai sponsornya.

Ketika ditanya soal klausul transfer Real Madrid pada 2024 mendatang, agen yang mengambil alih pekerjaan Mino Raiola itu menolak untuk membicarakannya dan justru tidak mengesampingkan kontrak baru yang potensial di Manchester City meski dia baru saja dikontrak dari Dortmund pada musim panas tahun ini.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!