Gila Bola – Chelsea siap lakukan upaya terakhir untuk mempertahankan bintang mereka, Mason Mount, tetap di Stamford Bridge setelah musim ini berakhir.
Diungkapkan Give Me Sport, Chelsea kemungkinan akan lakukan upaya akhir untuk mempertahankan Mount yang tengah diincar rival beratnya, Manchester United, dan beberapa peminat lain, hingga kepergiannya dari Stamford Bridge diperkirakan akan segera terjadi.
Manchester United tengah mempersiapkan tawaran untuk Mason Mount karena mereka ingin memboyong bintang Chelsea tersebut musim panas ini.
Laporan yang berkembang dalam beberapa pekan terakhir mempertanyakan masa depan pemain berusia 24 tahun itu bersma The Blues, karena mereka belum berhasil mencapai kesepakatan kontrak baru dan pembicaraannya berhenti di tengah jalan.
Diungkapkan The Hard Tackle, Manchester United diberitakan siap sodorkan tawaran 55 juta Poundsterling – atau sekitar Rp 1 Triliun lebih sedikit, untuk gelandang Timnas Inggris tersebut, tapi Chelsea inginkan nilai yang lebih besar.
Chelsea Bisa Minta Bayaran Lebih dari 1 Triliun
Lalu, berita yang berkembang menyebutkan The Blues bisa meminta sekitar 85 juta Pounds – sekitar Rp 1,6 Triliun, untuk Mount – sesuatu yang hanya bisa dilakukan sedikit klub yang memiliki dana berlimpah.
United sendiri sedang menunggu kejelasan situasi terkait kepemilikan klub mereka. Saat mereka temukan solusinya, maka Setan Merah akan langsung bekerja datangkan pemain yang mereka inginkan dan mengonfirmasikan anggaran yang mereka miliki di bursa transfer musim panas ini.
Pelatih Erik ten Hag sendiri diberitakan menyambut ide untuk datangkan bintang Chelsea itu ke Old Trafford, di mana Mount juga diberitakan berminat untuk gabung Setan Merah.
Pochettino Berharap The Blues Pertahankan Mason Mount
Mauricio Pochettino yang akan menjadi pelatih Chelsea musim depan berharap klub akan mempertahankan Mount dan memprioritaskan kontrak baru untuknya. Namun sejauh ini, kedua belah belum berhasil temukan kata sepakat dalam negosiasi mereka, di mana Mount diberitakan menolak tawaran gaji sebesar 200 ribu Pounds – setara Rp 3,7 Miliar, per pekan.
Kini, Chelsea akan lakukan upaya terakhir untuk meyakinkan Mount agar mau bertahan di Stamford Bridge dan abaikan ketertarikan dari klub lain. The Blues tampaknya hanya memiliki sedikit peluang, karena Mount mulai pertimbangkan sejumlah tawaran yang datang untuknya.
Jika Mount tetap ngotot untuk tinggalkan tim London Barat itu, maka Chelsea dipastikan akan menuntut bayaran yang cukup tinggi dan menguji tekad saingan mereka di Liga Premier tersebut.
Mason Mount juga Diburu Liverpool dan Arsenal
Pasalnya, selain MU, Mount juga diminati Arsenal dan Liverpool, meskipun United disebut-sebut lebih unggul dibandingkan klub peminat lainnya.
Bertahan di klub masa kecilnya tersebut juga bisa menjadi opsi bagi Mason Mount di musim panas ini. Namun, dia ingin tawaran kontrak dari Chelsea bisa menghargai statusnya di tim tersebut.
Sejumlah kalangan memperkirakan, Mount ingin mendapatkan gaji yang sama dengan rekan satu timnya, Reece James, termasuk gaji yang nilainya lebih dari 250 ribu Pounds atau sekitar Rp 4,6 Miliar per pekan.